Universitas Andalas Lantik Dekan Baru Fakultas Hukum
Aktual

Universitas Andalas Lantik Dekan Baru Fakultas Hukum

Oleh:
ANT
Bacaan 2 Menit
Universitas Andalas Lantik Dekan Baru Fakultas Hukum
Hukumonline
Universitas Andalas (Unand) Padang, Sumatera Barat (Sumbar), melantik Dekan Fakultas Hukum baru periode 2014 hingga 2018 di Kampus Limau Manis Unand Padang, Senin (29/9).

Kepala Sub Bagian Humas dan Protokol Unand, Eriyanty di Padang, menyebutkan pelantikan ini melibatkan pejabat baru Zainul Daulay yang menggantikan dekan lama Yuliandri.

Ia mengatakan sebelumnya Zainul Daulay ini terpilih menjadi Dekan Fakultas Hukum melalui pemilihan anggota senat fakultas beberapa waktu lalu.

Dengan terpilihnya Zainul Daulay ini, untuk tahun ini tercatat Unand telah mengangkat dan melantik tiga orang dekan baru, sebutnya. Sebelumnya, Unand telah melantik Dekan Teknologi Pertanian Santosa dan Dekan Fakultas Farmasi, Helmi Arifin.

Sementara itu Rektor Unand, Werry Darta Taifur mengatakan bahwa dengan pergantian dekan ini dapat menjadikan Fakultas Hukum lebih maju dan memiliki banyak prestasi.

Ia menyebutkan sejauh ini dekan sebelumnya Yuliandri telah banyak mencatatkan banyak prestasi seperti pengadaan kegiatan dan seminar bertaraf internasional.

Yang membanggakan, katanya, selama jabatan Yuliandri seluruh program studi kajian di Fakultas Hukum telah terakreditasi. "Bahkan, Fakultas Hukum berhasil mempertahankan nilai Akreditasi A hingga tahun ini," katanya.

Terakhir, katanya, Fakultas Hukum mendapat persentase minat lebih banyak dari calon mahasiswa baru dibanding fakultas favorit Kedokteran. "Tugas utama bagi dekan baru dan dekan lain saat ini yakni mengimplementasi standar nasional pendidikan tinggi," katanya.

Ia mengatakan para dekan ini harus segera mensosialisasikan perubahan standari nasional Dikti ini dari sembilaan standar pendidikan menjadi 24 standar.

Dalam hal ini, katanya, para dosen harus segera mengetahui 31 kewajibannya dan bisa memenuhi standar nasional yang mencakup pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat. "Apabila ini telah terwujud, maka kelangsungan hidup suatu perguruan tinggi akan lebih terjamin," katanya.
Tags:

Berita Terkait