OC Kaligis Jalani Operasi di RSPAD
Aktual

OC Kaligis Jalani Operasi di RSPAD

Oleh:
ANT
Bacaan 2 Menit
OC Kaligis Jalani Operasi di RSPAD
Hukumonline
Otto Cornelis Kaligis sudah menjalani operasi yang dilakukan oleh dokter di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta yaitu untuk menghilangkan sumbatan di otaknya.

"Betul kemarin diobservasi di RSPAD, kemudian tadi pagi dilakukan tindakan operasi untuk membersihkan sumbatan di bagian kepala otaknya," kata pengacara Kaligis, Humphrey Djemat melalui pesan singkat yang diterima di Jakarta, Jumat.

Majelis hakim pada 27 Agustus 2015 kembali menunda sidang dakwaan OC Kaligis karena Kaligis menyatakan keberatan pembacaan dakwaan tersebut, sebelum ia diperiksa oleh dokter spesialis syaraf bernama dr Terawan di RSPAD Jakarta.

"Itu operasi karena dimasukkan keteter dari bawah dan memang operasi tidak ringan oleh dokter Terawan. Sekarang masih di sana," tambah Humphrey.

Namun, Humphrey tidak tahu apakah Kaligis akan dirawat inap atau tidak.

"Belum tahu, tergantung kondisi Pak OCK setelah operasi, kalau tidak ada masalah bisa balik ke rutan tapi kalau ada problem maka penasihat hukum akan minta dirawat inap di RSPAD," ungkap Humphrey.

Atas operasi tersebut, Humphrey menegaskan bahwa penyakit OC Kaligis bukanlah berpura-pura.

"Sakitnya juga memang nyata, jadi bukan pura-pura atau mau menghindar justru Pak OC khawatir kondisi dia, takutnya dia kena stroke nanti, dia lebih khawatir terkena stroke dari pada proses hukumnya," jelas Humphrey.

KPK sebenarnya juga sudah merujuk Kaligis ke dokter di RSCM di bawah Ikatan Dokter Indonesia (IDI) pada Jumat (21/8) dengan sejumlah analisis.
Tags: