Pengurus DPP AAI 2015-2020 Resmi Dilantik
Aktual

Pengurus DPP AAI 2015-2020 Resmi Dilantik

Oleh:
RIA
Bacaan 2 Menit
Pengurus DPP AAI 2015-2020 Resmi Dilantik
Hukumonline
Setelah terpilih sebagai Ketua Umum dalam musyawarah nasional yang digelar di Makassar, 3-5 Desember 2015 silam, Muhammad Ismak menggelar pelantikan jajaran pengurus Dewan Pimpinan Pusat Asosiasi Advokat Indonesia (DPP AAI) 2015-2020 di Hotel Ritz Carlton, Mega Kuningan, Rabu (17/1).

Diawali dengan penyerahan Bendera Pataka AAI dari Humphrey Djemat selaku Ketua Umum DPP AAI periode sebelumnya kepada Ismak, ia pun melanjutkan prosesi dengan pembacaan nama-nama pengurus oleh Sekretaris Jenderal Jandri Onasis Siadari.

Terdapat lebih dari 200 advokat yang merapat ke kepengurusan ini. Mereka menyatakan kesediaannya untuk membantu Ismak menahkodai DPP AAI. "Saya bersedia," teriak seluruh pengurus lantang, saat Ismak menanyakan apakah rekan-rekannya yang dipanggil ke atas panggung itu bersedia untuk mengabdikan diri kepada AAI.

Selain melantik pengurus,  di malam yang megah itu Tjandra Sridjaya yang terpilih sebagai Ketua Dewan Kehormatan Pusat AAI dan Humphrey Djemat yang terpilih sebagai Ketua Dewan Penasihat Pusat AAI juga turut melantik anggotanya.
Tags: