3 Perusahaan Menerima Posisi Legal Officer Deadline Maret 2023
Terbaru

3 Perusahaan Menerima Posisi Legal Officer Deadline Maret 2023

Terdapat tiga perusahaan yang tengah membuka posisi legal officer pada bulan Maret 2023 ini, yaitu PT. Adaro, PT. BPR Perkreditan Rakyat, dan AsiaPay Indonesia.

Oleh:
Willa Wahyuni
Bacaan 2 Menit
3 Perusahaan Menerima Posisi Legal Officer Deadline Maret 2023
Hukumonline

Posisi legal officer saat ini dibutuhkan oleh perusahaan untuk keberlangsungan jalannya perusahaan. Legal officer adalah profesi yang tugasnya menangani masalah hukum, baik secara internal maupun eksternal, serta melindungi organisasi atau perusahaan agar terhindar dari masalah hukum.

Posisi legal officer nantinya akan bertugas menangani dokumen dan izin atau kuasa hukum yang bertugas menangani masalah hukum, baik soal perdata maupun pidana. Saat ini beberapa perusahaan tengah membuka kesempatan untuk lulusan ilmu hukum dalam mengisi posisi legal officer.

Baca Juga:

Hukumonline telah merangkum perusahaan-perusahaan yang membuka kesempatan lowongan pekerjaan pada posisi legal officer, di antaranya:

  1. PT. Adaro Energy Indonesia Tbk

PT. Adaro Energy Indonesia Tbk adalah perusahaan pertambangan batu bara terpadu yang berbasis di Indonesia. Perusahaan ini bergerak dalam bidang pertambangan batu bara, perdagangan batu bara, jasa kontraktor penambangan, infrastruktur, logistik batu bara, dan kegiatan pembangkit tenaga listrik.

Saat ini PT. Adaro tengah membuka posisi legal officer yang nantinya akan bertugas memberikan nasihat hukum, bantuan hukum, serat memiliki implikasi hukum bagi unti kerja yang perlu dikaitkan dengan transaksi sederhana atau rutin untuk memastikan terpenuhinya kepentingan perusahaan sesuai dengan peraturan perundang-undangan yang berlaku,

Kualifikasi yang sedang dicari PT. Adaro untuk mengisi posisi ini merupakan lulusan sarjana hukum dengan minimum IPK 3.25 dan lebih disukai magister hukum. Memiliki pengalaman minimal dua tahun dalam bidang hukum korporasi dan litigasi, serta memiliki kompetensi yang baik dalam legal litigation, legal analysis, dan legal compliance.

Halaman Selanjutnya:
Tags:

Berita Terkait