7 Hal yang Perlu Dilakukan Calon Investor Sebelum Berinvestasi di Bidang PBK
Berita

7 Hal yang Perlu Dilakukan Calon Investor Sebelum Berinvestasi di Bidang PBK

Masyarakat dan calon investor disarankan berhati-hati sebelum mengembangkan investasi ke sektor perdagangan berjangka komoditi (PBK).

Oleh:
M. Agus Yozami
Bacaan 2 Menit

 

Pada kesempatan itu, Jerry juga menekankan pentingnya kehadiran bursa berjangka komoditi yang layak agar dapat dimanfaatkan pelaku usaha untuk mengelola risiko fluktuasi harga. Hal ini mengingat Indonesia merupakan salah satu negara produsen utama komoditi di dunia sekaligus pemasok utama beberapa komoditi primer, seperti komoditi pertanian, perkebunan, dan pertambangan yang harganya selalu mengalami fluktuasi.

 

“Era globalisasi telah membuat persaingan semakin ketat dan risiko fluktuasi harga tidak bisa diprediksi. Maka sudah selayaknya Indonesia mempunyai bursa berjangka yang mampu berdiri sejajar dengan bursa-bursa lainnya di dunia agar dapat memberikan manfaat ekonomi yang lebih besar bagi masyarakat, khususnya dalam hal pengelolaan risiko,” ujarnya.

 

Sekadar catatan, Bappebti telah memblokir 63 domain pialang berjangka ilegal, dan sepanjang tahun 2018, Bappebti telah memblokir 161 domain (domain terlampir). Pemblokiran dilakukan melalui koordinasi dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) serta sejumlah perusahaan penyedia jasa situs internet dan tempat pendaftaran domain yang ada di Indonesia.

 

"Pemblokiran yang dilakukan ini merupakan tindakan pencegahan yang dilakukan Bappebti secara berkesinambungan," kata Kepala Biro Peraturan Perundang-Undangan M. Syist beberapa waktu lalu.

 

Untuk itu, masyarakat diingatkan kembali dan diminta agar selalu memastikan legalitas dari pemerintah terlebih dahulu terhadap perusahaan yang menawarkan investasi sebelum melakukan investasi. Untuk mengetahui pialang berjangka yang diblokir, masyarakat dapat melihat link ini.

 

Tags:

Berita Terkait