Double Degree dari Surabaya ke Belanda Tersedia di FH UNAIR
Terbaru

Double Degree dari Surabaya ke Belanda Tersedia di FH UNAIR

Ada dua peminatan yaitu hukum internasional dan hukum bisnis. Kerja sama double degree akan dikembangkan ke Australia.

Oleh:
Normand Edwin Elnizar
Bacaan 3 Menit
Kampus Fakultas Hukum Universitas Airlangga, Surabaya. Foto: unair.ac.id
Kampus Fakultas Hukum Universitas Airlangga, Surabaya. Foto: unair.ac.id

Fakultas Hukum Universitas Airlangga (FH UNAIR) mulai menyelenggarakan International Undergraduate Program (IUP) secara khusus sejak tahun 2017. Salah satu tawaran program ini adalah meraih sarjana dengan predikat double degree dari European Law School Maastricht University, Belanda.

“Kami memulainya dengan english class di tahun 2013. Ada tiga angkatan sampai tahun 2015. Kami rekrut mahasiswa kelas reguler dari skor TOEFL lalu ambil 25 terbaik ke english class itu. Saat itu biaya kuliahnya sama dengan mahasiswa program reguler,” kata Iman Prihandono, Dekan Fakultas Hukum Universitas Airlangga (FH UNAIR). Kelas English class itulah menjadi cikal bakal IUP FH UNAIR.

Tujuan english class sebatas sarana melatih dosen mengajar dengan bahasa Inggris. Selain itu, mahasiswa kelas ini diprioritaskan mengikuti program pertukaran ke luar negeri. “Kami menghentikan program itu tahun 2016 untuk transisi mempersiapkan IUP,” kata Iman melanjutkan.

Baca juga artikel terkait seputar mahasiswa hukum dan profesi, silakan klik artikel Klinik berikut ini: Sosiologi Hukum: Ruang Lingkup, Objek, dan Karakteristiknya

Target dari IUP FH UNAIR adalah membekali mahasiswa dengan kemampuan lebih kompetitif di tingkat global. Perkuliahan diselenggarakan sepenuhnya dengan bahasa Inggris dan rutin berinteraksi dengan dosen tamu dari luar negeri dan mahasiswa asing. Iman mengatakan IUP FH UNAIR biasa menerima mahasiswa pertukaran dari luar negeri.

Dwi Rahayu Kristianti, Koordinator IUP FH UNAIR menjelaskan mahasiswa program ini tidak otomatis mengikuti double degree dari European Law School Maastricht University, Belanda. “Kami mengadakan seleksi lagi dari mahasiswa IUP. Hanya mahasiswa IUP yang bisa mengikuti seleksi double degree,” kata Dwi Rahayu.

Baca Juga:

Halaman Selanjutnya:
Tags:

Berita Terkait