Indonesia-Netherlands Legal Update 2022 Gelar 15 Diskusi Panel
Terbaru

Indonesia-Netherlands Legal Update 2022 Gelar 15 Diskusi Panel

INLU 2022 berlangsung pada tanggal 19-29 September 2022 di Jakarta. Tema besar yang diusung tahun ini adalah “Digitalization, Innovation and Sustaining Legal Relations”. Terdapat 15 Panel yang digelar.

Oleh:
Ferinda K Fachri
Bacaan 3 Menit

“Semoga acaranya berjalan dengan sukses dan lancar,” harapnya.

Hukumonline.com

Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna H. Laoly. 

Sebagai informasi, INLU 2022 berlangsung selama 9 hari secara hybrid (luring dan daring). Disamping pembukaan pada hari pertama, Senin (19/9/2022), juga terdapat Panel 1 dengan isu 'Restorative Justice'. Pada hari kedua, Selasa (20/9/2022), terdapat Panel 2 bertema 'People-Centered Justice: Turning Ambitions into Actions in Indonesia'.

Hari ketiga, Rabu (21/9/2022), Panel 3 dengan tema 'The Value of Probation Service'; Panel 4, 'Probation Service and Prosecution: Client/Contractor or Equals?'. Kemudian hari keempat, Kamis (22/9/2022), terdapat tiga panel. Antara lain Panel 5 dengan tema 'Using Administrative Law Enforcement to Halt Environmental Pollution and Damage Effectively'; Panel 6, 'The Role of the Courts to Tackle Climate Change: Update of Environmental Cases between Indonesia and Netherlands'; dan Panel 7, 'Blue Environmental Law and Blue Justice'.

Jum'at (23/9/2022) akan diadakan dua panel yakni Panel 8 'Business and Human Rights' serta Panel 9 yang terdiri atas dua sesi dengan tema 'Prospect of Economic Law Reform to Prepare the Post-Pandemic Economic Recovery'. Hari pertama minggu kedua, Senin (26/9/2022), Panel 10 mengusung tema 'Private Equity & Debt Enforcement' dan Panel ke-11 tentang 'Access to Remedy - Loss of Housing'.

Adapun pada hari ketujuh, Selasa (27/9/2022), terdapat Panel 12 mengenai ‘Role of the Ombudsman in Access to Justice’ yang dilanjutkan dengan Panel 13 'Effective Argumentation in Decision Writing'. Satu hari menjelang closing ceremony ialah Rabu (28/9/2022) dilangsungkan Panel 14 mengenai New Legal Mechanisms to Protect Legal Unity; serta Panel ke-15 tentang Implementation of Restorative Justice by The Courts in Indonesia and Netherlands. Sebagai penutup, closing ceremony rangkaian INLU akan dilangsungkan Kamis (29/9/2022) mendatang di Erasmus Huis yang dimulai pukul 1 siang hingga 4 sore.

Tags:

Berita Terkait