Jawara Law Firm dan Lawyer Berbagi Kunci Sukses Penanganan Transaksi IPO
Utama

Jawara Law Firm dan Lawyer Berbagi Kunci Sukses Penanganan Transaksi IPO

Penting untuk terus meng-update diri dengan perkembangan hukum pasar modal, menjaga kepercayaan klien, hingga pandai mencari solusi terobosan dalam penanganan capital market.

Oleh:
Ferinda K Fachri
Bacaan 4 Menit

Baginya, penghargaan ini sebagai pemacu WH&SD menjadi semakin lebih baik ke depan. Mengingat akan makin banyak orang yang percaya dan melihat kantor hukumnya, sehingga kepercayaan ini patut dikembalikan dengan kualitas pekerjaan yang lebih baik lagi.

Selama 3 tahun belakangan, Hendrik melihat semakin banyak perusahaan yang ingin terus tercatat di Bursa dan transaksi Initial Public Offering (IPO) kian berkembang dari tahun ke tahun. Bahkan, pada masa pandemi, alih-alih terhambat justru dirinya melihat terjadi tren yang meningkat.

Hal ini jelas menjadi sebuah peluang bagi para praktisi hukum di pasar modal. Tak hanya praktisi keuangan pasar modal, tapi juga praktisi konsultan hukum sebagai profesi penunjang banyak diperlukan untuk aksi korporasi di pasar modal. Para pelaku usaha jelas memerlukan pemahaman cukup agar “tidak salah jalan”, tidak “menabrak” ketentuan hukum yang berlaku.

“(Kiat sukses menjadi Capital Market Lawyer itu harus) terus mau belajar mengenai perkembangan di dunia hukum, khususnya hukum pasar modal. Terus meng-update pengetahuannya mengenai peraturan terbaru di bidang pasar modal. Seorang lawyer juga harus membuka cakrawala berpikir. Dia harus mengerti perkembangan bisnis yang sedang ada sekarang. Itu sebagai kunci seorang lawyer di pasar modal.”

Selain itu, perlu membaca pemberitaan terkait informasi yang berhubungan dengan perkembangan di pasar modal. Sebab, bagaimanapun, industri pasar modal terus berkembang. Tentunya dalam kondisi tersebut dibutuhkan banyak bantuan dari lawyers atau konsultan hukum (pasar modal) terdaftar yang mempunyai pengetahuan mumpuni.

“Terima kasih juga kepada Hukumonline yang setiap tahun menyelenggarakan acara ini. Acara seperti ini membuat kami para praktisi memacu (diri), banyak juga pendatang baru. Tentu ini hal yang baik bagi konsultan hukum atau lawyer muda yang tertarik berkecimpung di transaksi pasar modal,” ungkap Hendrik.

Tags:

Berita Terkait