Kandidat Ketua Umum dan Dewan Kehormatan AKPI Ambil Nomor Urut
Terbaru

Kandidat Ketua Umum dan Dewan Kehormatan AKPI Ambil Nomor Urut

Untuk calon Ketua Umum AKPI, Yudhi Wibhisana bernomor urut 1; Imran Nating bernomor urut 2; dan Jimmy Simanjuntak bernomor urut 3.

Oleh:
Ferinda K Fachri
Bacaan 3 Menit

Hasilnya, nomor 1 untuk Yudhi Wibhisana; nomor 2 untuk Imran Nating; dan nomor 3 untuk Jimmy Simanjuntak. “Di Anggaran Dasar kita kan Pemilihan Ketua Umum bukan paket dengan Sekretaris Jenderal. Tapi sudah menjadi kebiasaan Sekjen itu seolah-olah jadi ‘satu paket’ orang menyebutnya. Tapi sebenarnya yang dipilih cuma Ketua Umum,” kata dia.

Sedangkan untuk nomor urut calon Dewan Kehormatan Profesi terdiri atas nomor 1 R. Bobby Wijanarko; nomor 2 Petrus Bala Pattyona; nomor 3 Rulianto; nomor 4 Daniel Alfredo; nomor 5 Anthony LP. Hutapea; nomor 6 Suhendra Asido Hutabarat; nomor 7 Suhendra Asido Hutabarat; nomor 8 Astro Pangihutan Girsang; nomor 9 Dedy Kurniadi; nomor 10 Tonggo Parulian Silalahi; nomor 11 Andri Krisna Hidayat; nomor 12 Andreas D. Sukmana; dan nomor 13 Octolin H. Hutagalung.

“Ada 9 Dewan Kehormatan yang akan terpilih di Rapat Anggota Tahunan. Berdasarkan Anggaran Rumah Tangga, nanti siapa yang terpilih paling besar suaranya itu berurutan menjadi Ketua Dewan Kehormatan, Sekretaris, dan Bendahara,” jelas Anwar.

Anwar mengatakan bahwa meski di group chat AKPI terkadang ‘hangat’ dan ‘sedikit panas’, namun melihat pertemuan para calon diliputi bercandaan satu sama lain, rasa persaudaraan tinggi AKPI amat ditunjukkan. Dia berharap saat pelaksanaan pemilihan nanti suasananya tetap seperti itu.

“Rasa perkawanan, tidak saling memusuhi, esensinya tidak hilangkan. Ini adalah (kontestasi) kita masing-masing berikhtiar. Semua calon semangatnya kan untuk membuat AKPI lebih baik lagi. Jadi tetap, meskipun kita boleh saling adu argumentasi tapi tetep menumbuhkan rasa pertemanan dan rasa persaudaraan,” harapnya.

Tags:

Berita Terkait