Kantor Hukum dan Advokat Paling Aktif dalam IPO dan Obligasi
Hukumonline Capital Market Lawyers Ranking 2021:

Kantor Hukum dan Advokat Paling Aktif dalam IPO dan Obligasi

Catatan ini diperoleh Hukumonline sejak menggelar Ranking Capital Market sejak tahun 2018 silam.

Oleh:
RED
Bacaan 1 Menit
Kantor Hukum dan Advokat Paling Aktif dalam IPO dan Obligasi
Hukumonline

Pemeringkatan kali ini, Hukumonline mencoba membandingkan kantor hukum dan advokat mana saja yang paling aktif dalam transaksi Initial Public Offering (IPO) maupun obligasi di Bursa Efek Indonesia (Indonesia Stock Exchange atau IDX). Tentu saja, catatan ini diperoleh Hukumonline sejak menggelar Ranking Capital Market sejak tahun 2018 silam.

Pada transaksi IPO sepanjang empat tahun terakhir, mulai 2018 hingga 2021, Hukumonline mencatat kantor hukum paling aktif adalah William & Hendrik dengan total 15 transaksi. Sedangkan pada urutan kedua ditempati oleh kantor hukum Assegaf Hamzah & Partners dan kantor hukum Andreas, Sheila and Partners Law Office dengan masing-masing mencatatkan 14 transaksi.

Pada peringkat ketiga adalah kantor hukum Ery Yunasri & Partners yang mencatatkan 9 transaksi sepanjang empat tahun terakhir. Anda dapat melihat pemeringkatannya di bawah ini!

Sedangkan pada kategori kantor hukum paling aktif dalam transaksi obligasi di IDX sepanjang dua tahun terakhir, yakni 2020 dan 2021, kantor hukum Tumbuan & Partners menjadi pemenangnya dengan total 21 transaksi. Dari total tersebut, rinciannya pada tahun 2020 sebanyak 8 transaksi dan pada tahun 2021 sebanyak 13 transaksi.

Simak selengkapnya deretan kantor hukum paling aktif dalam transaksi obligasi domestik sepanjang dua tahun terakhir berikut ini.

Sementara untuk advokat paling aktif dalam transaksi IPO di IDX sepanjang empat tahun terakhir (2018-2021), urutan pertama dipegang oleh Hendrik Silalahi dari kantor hukum William & Hendrik dengan total 15 transaksi. Cek untuk pemeringkatan selengkapnya di bawah ini!

Tags:

Berita Terkait