Mengenal Arkka Dhiratara: Penggawa Teknologi Hukumonline
LifeatHukumonline

Mengenal Arkka Dhiratara: Penggawa Teknologi Hukumonline

Mimpi menjadi programmer yang telah dipupuk sejak kecil telah membawa seorang Arkka Dhiratara untuk mengambil langkah besar.

Oleh:
Tim Hukumonline
Bacaan 5 Menit

Arkka melihat, pada hakikatnya semua produk dan layanan Hukumonline memiliki satu tujuan utama: bagaimana pelanggan atau pembaca Hukumonline dapat mengonsumsi informasi hukum, memahami, serta menjalankan fungsi praktisi hukum secara mudah dan efisien. Oleh karena itu, Hukumonline hadir dengan perspektif ‘technology as an enabler’ yang dipegang teguh oleh Arkka Dhiratara untuk mempermudah pelanggan Hukumonline dalam memproses, memahami, hingga mengimplementasikannya di masing-masing aktivitas dalam profesi mereka masing-masing.

Hukumonline sejak lama mengumpulkan seluruh peraturan perundang-undangan dan putusan pengadilan di Indonesia di Pusat Data Hukumonline. Tidak sekadar kumpulan peraturan, Hukumonline juga menulis ulang agar mempermudah pelanggan serta menyertakan metadata peraturan, seperti status keberlakuan peraturan, histori, dan relevansi peraturan agar setiap pelanggan dapat memahami relasi antarperaturan. Hukumonline juga mengeluarkan Hukumonline Pro: analisis hukum terkini tersaji dalam dwibahasa, yang dilengkapi dengan terjemahan peraturan agar pelanggan Hukumonline dapat memahami isu hukum paling aktual dan mengantisipasi risiko hukumnya.

Terkini, Hukumonline juga menghadirkan solusi teknologi untuk mempermudah pekerjaan in-house counsel seperti document management system dalam produk Exdoma Hukumonline, dan Regulatory Compliance System, platform terintegrasi untuk meningkatkan kepatuhan hukum perusahaan. (Baca juga: Menuju Era One-Stop Solution untuk Kepatuhan Hukum)

Arkka Dhiratara memaparkan, semua produk dan layanan Hukumonline diciptakan untuk mencapai mimpi besar Hukumonline: memungkinkan semua orang mengerti hukum. Dengan memahami hukum, semua kalangan dapat mengerti hak dan kewajibannya dengan baik, sehingga keadilan dapat dicapai oleh semua orang.

Tags: