Penerapan Health, Safety and Environment di Perusahaan Saat Pandemi Covid-19
Terbaru

Penerapan Health, Safety and Environment di Perusahaan Saat Pandemi Covid-19

Penerapan budaya 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan, dan Menjaga Jarak) menjadi bagian penting dalam K3 di masa pandemi.

Oleh:
Mochamad Januar Rizki
Bacaan 3 Menit

“Terjadi di awal-awal, ketika terbiasa, conference call berkali-kali membentuk jam kerja yang berbeda. Namun seiring komunikasi dan koordinasi stakeholder dan shareholder hanya di awal saja terjadi kesulitan,” jelas Angganis.

Hukumonline.com

Sementara itu, Taufik menceritakan kesiapan sejak awal merupakan kunci menghadapi tekanan bisnis saat pandemi. Dia mengatakan pihaknya memasukan pandemi merupakan salah satu komponen yang dapat mendisrupsi kegiatan bisnis. Pihaknya juga bekerja sama dengan divisi kepatuhan untuk melihat aturan yang jadi isu. Dari hasil analisisnya, pihaknya memutuskan mekanisme kerja pada para karyawan dengan penerapan HSE.

“Kami ada fungsi safety crisis and management. Kami juga buat business continuity plan sejak 2016. Kami identifikasi disrupsi pada bisnis salah satunya pandemi, lalu juga ada kegagalan infrastruktur IT atau tidak bisa akses ke office. Kami langsung apa prosedur yang dibuat langsung dijalankan. Isu-isu sejak Januari dan Februari lalu penerapannya pada Maret. Kami berkoordinasi dengan tim compliance untuk melihat regulasi atau aturan yang jadi isu,” jelas Taufik.

Kemudian, Irma juga menjelaskan pihaknya juga bekerja sama dengan tim health untuk membuat aturan dan prosedur protokol pencegahan Covid-19. Peran HSE juga diperlukan dalam pengawasan pada mekanisme kerja para karyawan agar bekerja secara aman dan sehat.

Sehubungan produktivitas, Irma mengatakan pada awal terjadi penyesuaian cara kerja karyawan. Dari beberapa program yang sudah dijadwalkan harus mengalami penundaan jadwal. Salah satu alternatif, program-program yang tertunda tersebut dapat dilakukan secara virtual. Dia juga menjelaskan Key Performance Indicators (KPI) pada timnya tercapai.

Alhamdulillah, KPI di internal HSE ini tercapai dalam ruang lingkup perusahaan,” jelas Irma.

Tags:

Berita Terkait