Persiapkan Ini Sebelum Melanjutkan Studi Magister Hukum
Terbaru

Persiapkan Ini Sebelum Melanjutkan Studi Magister Hukum

Melanjutkan pendidikan lanjutan setelah sarjana tidak semudah yang dibayangkan. Perlu mempertimbangkan banyak hal sebelum benar-benar yakin akan melanjutkan pendidikan ke jenjang magister.

Oleh:
Willa Wahyuni
Bacaan 3 Menit
Persiapkan Ini Sebelum Melanjutkan Studi Magister Hukum
Hukumonline

Melanjutkan studi memberikan banyak keuntungan terutama dalam bidang akademis terkait jurusan yang telah dipilih. Melanjutkan pendidikan ke jenjang magister atau profesi akan memperluas peluang kerja kedepan, menambah nilai pada latar belakang pendidikan, serta memperbesar kemungkinan naiknya penghasilan di masa yang akan datang.

Bagi lulusan sarjana ilmu hukum, kadangkala perlu menempuh pendidikan lanjutan untuk mencapai profesi tertentu. Seperti harus melanjutkan magister kenotariatan agar menjadi notaris atau magister hukum agar menjadi pengacara untuk mendapatkan keahlian tertentu dan membangun jaringan professional.

Program magister hukum cukup beragam dengan berbagai program yang beragam pula. Beberapa contoh program magister hukum dalam sektor hukum adalah teknologi informasi, hukum pajak, jasa keuangan, hukum internasional, hukum lingkungan, dan hukum komersial.

Baca Juga:

Program magister hukum, pada umumnya memerlukan waktu tempuh pendidikan minimal satu tahun dan beberapa program studi hanya terdiri dari riset. Untuk mendapatkan gelar magister hukum, maka mahasiswa magister hukum harus menyelesaikan tesis.

Melanjutkan pendidikan lanjutan setelah sarjana tidak semudah yang dibayangkan. Perjalan yang tidak mudah tersebut akan sebanding dengan pendidikan yang ditempuh selama menjalankan program magister.

Baca juga artikel terkait seputar mahasiswa hukum, silakan klik artikel Klinik berikut ini: Akun Pay Later Anda Di-Hack? Lakukan Langkah Ini

Tags:

Berita Terkait