Potret Gedung Kejaksaan Agung Usai Dilalap Api
Foto Essay

Potret Gedung Kejaksaan Agung Usai Dilalap Api

​​​​​​​Ganasnya api yang melahap Gedung tak hanya menghanguskan ketiga lantai itu, tapi juga hampir ke seluruh lantai gedung lainnya.

Oleh:
Resa Esnir
Bacaan 2 Menit
Foto: RES
Foto: RES

Selama 11 jam, petugas pemadam kebakaran bekerja keras memadamkan api yang berkobar di gedung utama Kejaksaan Agung di Jakarta, sejak Sabtu (22/8) malam hingga Minggu (23/8) pagi.

Hukumonline.com

Pasca padam, terlihat jelas porak porandanya Gedung Korps Adhyaksa tersebut akibar amuknya si jago merah. Api yang melahap lantai 4, 5 dan 6 tersebut berhasil dipadamkan pukul 06.28 WIB.

Hukumonline.com

Hukumonline.com

Ganasnya api yang melahap bangunan tak hanya menghanguskan ketiga lantai itu, tapi juga hampir ke seluruh lantai gedung lainnya hingga pepohonan yang berada di sekitar gedung.

Hukumonline.com

Pengerahan 65 unit mobil pemadam kebakaran sejak Sabtu malam semakin membuat suasana di sekitar gedung semakin mencekam. Usai padam, suasana berubah dramatis.

Hukumonline.com

Hukumonline.com

Struktur bangunan yang hangus terbakar hingga barang yang gosong serta warna hitam menghiasi Gedung yang masuk dalam warisan cagar budaya atau heritage itu.

Hukumonline.com

Sisa titik api pun akhirnya dipadamkan para petugas kebakaran. Tak hanya 65 unit mobil kebakaran, kendaraan taktis pendukungnya hingga dua unit mobil Brontho Sky Lift untuk memadamkan gedung bersejarah tersebut juga dikerahkan.

Hukumonline.com

Hukumonline.com

Kondisi gedung yang hangus terbakar dan menyisakan struktur bangunan seperti gedung lama tersebut, disebabkan api terus merambat akibat hembusan api di malam hari.

Tags: