Ragam Kasus Menjebak Orang untuk Melakukan Kejahatan

Ragam Kasus Menjebak Orang untuk Melakukan Kejahatan

Pengadilan Indonesia perlu mengembangkan tes penjebakan yang disinggung Pengadilan HAM Eropa dalam beberapa kasus. Pengadilan di Indonesia juga beberapa kali mengkritik penjebakan yang dilakukan oleh agen pada saat undercover operation.
Ragam Kasus Menjebak Orang untuk Melakukan Kejahatan

Pernahkah Anda menonton film ‘Entrapment’ yang dibintangi aktor senior Sean Connery dan Catherine Zeta-Jones? Setelah dirilis pada 1999, film ini berhasil membukukan pendapatan senilai 212,4 juta dolar Amerika Serikat. Film ini berkisah tentang ‘jebakan’ (entrapment) dalam hubungan antara penyelidik bernama Virginia ‘Gin’ Baker dengan seorang penjahat kelas kakap Robert ‘Mac’ MacDougal.

Pasangan ini sepakat melakukan pencurian topeng Tiongkok di Istana Bedford. Gin sebenarnya sedang menjebak Mac, dan melapor ke atasannya ketika sudah mengetahui tempat persembunyian Mac. Tetapi, Gin tak sadar bahwa komunikasinya dengan atasan sudah disadap.

Kisah tentang jebakan petugas penegak hukum terhadap seseorang agar melakukan suatu kejahatan guna mengungkap kejahatan lain tidak hanya ada di dunia film seperti Entrapment yang disutradarai Jon Amiel itu. Dalam dunia nyata, penjebakan juga ada, sering terjadi, dan sudah lama menjadi perhatian para ahli dan praktisi hukum. Menjebak orang untuk melakukan suatu tindak pidana dianggap sebagai kejahatan terhadap kemanusiaan.

Ini bukan hanya berkaitan dengan penangkapan dan penahanan seseorang secara sewenang-wenang, tetapi juga apa yang disebut Geoffrey Robertson sebagai ‘hasutan negara untuk melakukan tindak pidana (state instigation of criminal offences). Dalam bukunya, Crimes Against Humanity: the Struggle for Global Justice (edisi keempat, 2012), Robertson menguraikan bahwa kasus-kasus penjebakan seorang warga oleh aparat negara telah mendapat tempat dalam hukum internasional.

Masuk ke akun Anda atau berlangganan untuk mengakses Premium Stories
Premium Stories Professional

Segera masuk ke akun Anda atau berlangganan sekarang untuk Dapatkan Akses Tak Terbatas Premium Stories Hukumonline! Referensi Praktis Profesional Hukum

Premium Stories Professional