Rp8 M, Biaya Mendapat Restu PKS
Berita

Rp8 M, Biaya Mendapat Restu PKS

Luthfi dan Anis tunjuk Fathanah untuk memenangkan Ilham dalam Pilkada Sulsel 2013.

Oleh:
NOV
Bacaan 2 Menit
Rp8 M, Biaya Mendapat Restu PKS
Hukumonline

Walikota Makassar, Ilham Arief Sirajuddin menjadi saksi terdakwa Ahmad Fathanah di Pengadilan Tipikor Jakarta, Kamis (19/9). Bukan lagi urusan kuota impor daging sapi, melainkan mengenai setoran Rp8 miliar pada Partai Keadilan Sejahtera (PKS) melalui terdakwa.

Uang itu diberikan agar PKS mendukung Ilham sebagai Gubernur pada Pilkada Sulawesi Selatan tahun 2013. Namun, harapan Ilham dengan menggelontorkan uang itu tak membuahkan hasil. Kontes tersebut gagal dia menangkan.

Kepada majelis hakim, Ilham menuturkan ‘perjuangan’ untuk menjadi orang nomor satu di Provinsi Sulawesi Selatan itu. Ia memang mendekati Fathanah. Meskipun telah mengantongi dukungan dari Partai Demokrat dan Partai Hanura, Ilham tetap ingin mendapatkan rekomendasi dari DPWPKS.

Ilham meminta Fathanah memfasilitasi pertemuan dengan jajaran Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS. Fathanah lalu mempertemukan Ilham dengan dengan Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq dan Sekjen PKS Anis Matta dalam acara Rakernas

Dalam kesempatan itu, menurut Ilham, Luthfi dan Anis menunjuk Fathanah untuk mengurus semua halyang berkaitan dengan pencalonan Ilham berpasangan dengan Azis Kahar Muzakar. "Merekamenyampaikan urusan Sulsel nanti ke Ahmad Fathanah saja. Saya tidak ragu karena Ahmad Fathanah yang memfasilitasi dan saya juga sudah kenal sebagai teman sejak kecil," katanya.

Komunikasi Ilham dan Fathanah berlanjut. Fathanah menginformasikan sesuai proposal Sekjen PKS, Ilham harus membayar Rp10 miliar untuk mendapat dukungan PKS. Ilham menganggap permintaan dana tersebut wajar tapi tak sanggup untuk memenuhi.

Tawar menawar terjadi sampai Fathanah meminta Ilham membayar separuh. Demi mendapat rekomendasi. Ilham langsung menyetorkan AS$500 ribu atau sekitar Rp5 miliar kepada Fathanah. Ilham mengatakan, uang itu dia dapat dari Eko Hendri. Sahabat Ilham inilah yang langsung menyerahkan uang secara tunai kepada Fathanah.

Halaman Selanjutnya:
Tags:

Berita Terkait