BNN dan BNP2TKI Kerjasama Cegah TKI Terjerat Narkoba
Aktual

BNN dan BNP2TKI Kerjasama Cegah TKI Terjerat Narkoba

Oleh:
ANT
Bacaan 2 Menit
BNN dan BNP2TKI Kerjasama Cegah TKI Terjerat Narkoba
Hukumonline
Badan Narkotika Nasional (BNN) bekerja sama dengan Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) memberi penyuluhan kepada para TKI melalui dialog interaktif agar terhindar dari kasus narkoba, baik sebagai pengedar maupun penyalahguna.

"Sebagai langkah antisipasi, BNN terus memberikan pemahaman pada para TKI agar memiliki imunitas untuk tidak terlibat dalam kasus narkoba, baik sebagai pengedar maupun penyalahguna," kata Kepala Humas BNN Sumirat Dwiyanto di Jakarta, Kamis.

Menurut dia, sindikat narkoba selalu mencari celah untuk memperluas jaringannya, dan salah satu cara yang digunakan adalah membujuk dan memperdaya para TKI untuk menjadi kurir narkoba.

"Selain jadi kurir, tidak sedikit diantara mereka yang terjerumus menjadi penyalah guna narkoba," ungkapnya.

Ia mengatakan, kasus penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba dalam kelompok TKI seringkali terjadi karena minimnya pemahaman tentang masalah narkoba dan juga lemahnya imunitas para TKI dari tipu muslihat sindikat narkoba.

Sumirat menyebutkan, pada Mei lalu, sedikitnya ada 14 TKI yang dideportasi dari Malaysia karena terkena kasus penyalahgunaan narkoba.

"Karena itulah, BNN terus berusaha untuk memberikan pemahaman tentang masalah narkoba dengan beragam cara," ujarnya.

Sebagai bentuk upaya preventif di lingkungan TKI, kata dia, BNN melalui Deputi Bidang Pencegahan BNN bersinergi dengan BNP2TKI menggelar forum komunikasi berupa dialog interaktif dan pergelaran seni budaya dengan mengusung tema "Melalui Pergelaran Seni Budaya Kita Selamatkan Penyalah guna Narkoba".

"Kegiatan pergelaran seni dan dialog interaktif ini akan menjadi tontonan yang sarat dengan penyuluhan dan penyampaian informasi tentang permasalahan narkoba saat ini," kata Sumirat.

Di samping itu, menurut dia, kegiatan tersebut dapat menjadi media untuk meningkatkan pengetahuan dan pemahaman masyarakat terhadap masalah adiksi yang dihadapi penyalahguna narkoba.

"Masyarakat belum paham betul mengenai kekhususan para penyalahguna narkoba. Pada dasarnya mereka adalah orang sakit yang harus diobati. Bagi mereka penjara bukanlan solusi, karena tidak akan memberikan efek jera," jelasnya.

"Justru cara yang ideal adalah rehabilitasi agar mereka pulih dari ketergantungan terhadap narkoba," lanjutnya.
Tags: