Mantan Dekan FH Unkris Lodewijk Gultom Wafat
Aktual

Mantan Dekan FH Unkris Lodewijk Gultom Wafat

Oleh:
RED
Bacaan 2 Menit
Mantan Dekan FH Unkris Lodewijk Gultom Wafat
Hukumonline

Mantan Rektor dan Dekan Fakultas Hukum Universitas Krisnadwipayana Lodewijk Gultom menutup usia di Rumah Sakit PGI Cikini, pada pukul 15.00 WIB, Minggu (19/10).  

"Inalillahi Wainalilahi Rojiun. Rest In Peace,” demikian bunyi informasi yang disampaikan oleh keluarga Lodewijk yang dilansir di situs resmi Universitas Krisnadwipayana.

Jenazah rencananya akan disemayamkan di Rumah Duka RS PGI Cikini.

Lodwijk lahir di Pematang Siantar, Sumatra Utara, 20 September 1956. Ia memperoleh gelar sarjana hukum dari Unkris pada 1981, magister hukum dari Universitas Padjajaran pada 1993, dan doktor ilmu hukum Universitas Indonesia pada 2003.

Selain mengajar di Unkris, Lodewijk juga tercatat pernah mengajar di FH Universitas Pelita Harapan (UPH) dan Universitas Atmajaya.

Pada 2013 lalu, Lodewijk sempat bertarung menjadi calon hakim konstitusi di seleksi yang diselenggarakan oleh Dewan Perwakilan Rakyat (DPR). Namun, di tengah jalan, ia menyatakan mengundurkan diri dari pencalonan karena merasa masih dibutuhkan di dunia pendidikan.  

Lodewijk juga sempat dicalonkan sebagai anggota DPR dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) pada Pemilu 2014 lalu.

Tags:

Berita Terkait