KPK-Polri "Bersatu" Ungkap Pelaku Teror
Utama

KPK-Polri "Bersatu" Ungkap Pelaku Teror

Polri akan menggerakan Baharkam, Baintelkam, dan Bareskrim untuk menangani ancaman teror yang menimpa pegawai KPK.

Oleh:
Novrieza Rahmi/ANT
Bacaan 2 Menit
Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto. Foto: RES.
Wakil Ketua KPK Bambang Widjojanto. Foto: RES.

Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Zulkarnain mengaku telah menyampaikan permasalahan teror yang dialami para pegawai KPK kepada Presiden dan pimpinan Polri. "Kami sudah bicara ke pimpinan Polri untuk menindaklanjuti sebagaimana mestinya," katanya, Jum'at (13/2).

Zulkarnain berharap teror-teror semacam itu tidak terjadi lagi di kemudian hari. Ia ingin penegakan hukum berjalan dengan baik. Pasalnya, penegakan hukum tersebut merupakan harapan masyarakat. Justru dengan adanya teror-teror akan membuat proses penegakan hukum menjadi terhambat.

Pimpinan KPK lainnya, Bambang Widjojanto menyatakan ancaman yang dialami para pegawai KPK sudah stadium tinggi dan sangat eskalatif karena menyangkut nyawa. Ia menganggap ancaman ini bersifat sistematis karena bukan hanya menyerang pegawai dan struktural KPK, tetapi sudah merembet ke keluarga.

Oleh karena itu, pimpinan KPK telah berkoordinasi dengan Plt Kapolri Badrodin Haiti. Menurut Bambang, Badrodin menanggapi secara serius dan berupaya mencari jalan ke luar untuk menghadapi masalah teror tersebut. Badrodin bahkan memberikan jaminan perlindungan keselamatan.

"Alhamdulillah kami dapat jaminan dan kami percaya jaminan yang diberikan Wakapolri (Badrodin). Kalau penegak hukum dalam kondisi diancam seperti ini, berarti sudah melakukan ancaman yang bersifat nasional. Ini berarti dia sudah mengganggu penegakan hukum," ujarnya.

Selain meyakini jaminan yang diberikan Badrodin, Bambang juga meyakini Presiden Joko Widodo akan bertindak cepat dan tegas untuk menangani hal ini. Bambang memastikan, meski para pegawai dan struktural KPK berada di bawah ancaman, pegawai KPK akan tetap bekerja.

Di lain pihak, Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen (Pol) Ronny F Sompie mengatakan Plt Kapolri Komjen (Pol) Badrodin Haiti akan berkoordinasi dengan KPK untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap terkait ancaman teror yang diterima oleh para penyidik dan struktural KPK.

Tags:

Berita Terkait