Riuhnya Penetapan Nomor Urut Pilpres 2019
Foto Essay

Riuhnya Penetapan Nomor Urut Pilpres 2019

Jokowi-Ma’ruf mendapat nomor urut 1, sedangkan Prabowo-Sandiaga mendapatkan nomor urut 2.

Oleh:
Resa Esnir
Bacaan 2 Menit
Foto: RES
Foto: RES

Rapat pleno terbuka pengundian dan penetapan nomor urut peserta Pemilu Presiden dan Wakil Presiden (Pilpres) Tahun 2019 yang digelar KPU, Jumat (21/9) malam, dipenuhi para pendukung pasangan calon.

Hukumonline.com

Hukumonline.com

Dua pasangan capres dan cawapres juga turut menghiasi lantai dua gedung KPU malam itu. Keduanya adalah Joko Widodo dan Ma’ruf Amin serta Prabowo Subianto dan Sandiaga Salahuddin Uno.

Hukumonline.com

Hasil dari pengundian, pasangan Jokowi-Ma’ruf mendapatkan nomor urut 1 untuk Pilpres 2019. Sedangkan pasangan Prabowo-Sandiaga mendapatkan nomor urut 2.

Hukumonline.com

Hukumonline.com

Hasil itu diperoleh setelah kedua pasangan mengambil nomor undian dan membukanya secara bersamaan.

Hukumonline.com

Hukumonline.com

Pengambilan nomor urut undian diwarnai beragam respons. Mar’ruf Amin misalnya mengawasi doa sebelum Jokowi mengambil nomor urut capres dan cawapres. Pembacaan doa tersebut pun diikuti Prabowo dan Sandiaga

Hukumonline.com

Hukumonline.com

Sedangkan Prabowo, sebelum menambil nomor undian, menampakkan wajah yang semringah.

Hukumonline.com

Usai mengetahui nomor urut, kedua pasangan capres dan cawapres pun melemparkan senyuman ke awak media maupun para pendukung yang hadir.

Hukumonline.com

Hukumonline.com

Kedua pasangan pun saling memamerkan symbol nomor urut yang didapat sehingga ruang rapat pleno KPU langsung riuh oleh teriakan gembira kedua tim sukses.

Hukumonline.com

Hukumonline.com

Dengan telah diketahuinya nomor urut pasangan calon, maka tahapan Pilpres 2019 akan berlanjut ke masa kampanye yang akan dimulai pada 23 September 2018 hingga 13 April 2019.

Tags: