Hukumonline Jalin Kerjasama Dengan Universitas YARSI
Berita

Hukumonline Jalin Kerjasama Dengan Universitas YARSI

Kerja sama dilakukan bertujuan untuk memperkuat mutu Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Oleh:
Fitri Novia Heriani
Bacaan 2 Menit
Amrie Hakim selaku Direktur Konten Hukumonline dan Elly Alawiyah Jufri selaku Dekan Fakultas Hukum YARSI.
Amrie Hakim selaku Direktur Konten Hukumonline dan Elly Alawiyah Jufri selaku Dekan Fakultas Hukum YARSI.

Hukumonline secara resmi menjalin kerjasama dengan Fakultas Hukum Universitas YARSI. Memorandum of Understanding (MoU) antara keduanya dilakukan di Kantor Hukumonline, Jumat (26/7), yang diwakili oleh Amrie Hakim selaku Direktur Konten Hukumonline dan Elly Alawiyah Jufri selaku Dekan Fakultas Hukum YARSI.

 

Pada dasarnya, kerja sama ini bertujuan untuk mendorong pengembangan institusi dan peningkatan program kerja masing-masing lembaga dalam rangka memperkuat mutu kegiatan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

 

Adapun bentuk kerja sama yang dilakukan pun cukup luas dan beragam. Mulai dari bidang pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

 

Untuk selanjutnya, pelaksanaan kerja sama akan diatur bersama-sama dan akan dituangkan serta diuraikan lebih lanjut dalam perjanjian kerja sama.

 

Amrie Hakim menambahkan bahwa kolaborasi Hukumonline bersama FH Universitas Yarsi merupakan bagian dari upaya Hukumoline untuk mendukung riset hukum dan meningkatkan kualitas profesi hukum di Indonesia.

 

Kerja sama kedua lembaga meliputi kegiatan-kegiatan kemahasiswaan antara lain penyelenggaraan seminar dan pelatihan, serta publikasi jurnal elektronik FH Universitas YARSI di portal jurnal.hukumonline.com.

 

“Kami berharap kolaborasi ini membawa manfaat bagi kedua lembaga dan masyarakat pada umumnya,” jelasnya.

Tags:

Berita Terkait