Presiden Jokowi Ingatkan Kabinetnya Mengacu RPJMN
Berita

Presiden Jokowi Ingatkan Kabinetnya Mengacu RPJMN

RPJMN harus menjadi panduan/pedoman dan target hasilnya harus terukur jelas.

Oleh:
Ady Thea DA
Bacaan 2 Menit
Presiden Jokowi. Foto: RES
Presiden Jokowi. Foto: RES

Pemerintah telah menerbitkan Rencana Teknokratik Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) Tahun 2020-2024. Dalam sidang kabinet paripurna mengenai RPJMN 2020-2024 di Jakarta, Jumat (14/11/2019) kemarin, Presiden Jokowi menegaskan RPJMN bukan sekedar dokumen formalitas. RPJMN harus menjadi panduan untuk melangkah ke depan.

 

“Karena apa? Yang termuat dalam dokumen itu harus jelas: harus jelas arahnya, harus jelas targetnya, harus jelas dampak kepada rakyat kita. Targetnya harus betul-betul terukur, dikalkulasi yang baik dengan memperhitungkan berbagai aspek, termasuk konteks ketidakpastian ekonomi global sekarang ini,” kata Jokowi sebagaimana dilansir laman setkab.go.id.

 

Jokowi melanjutkan target pertumbuhan ekonomi juga harus dikalkulasi dengan baik. Kemudian dipaparkan bagaimana strategi untuk mencapainya. Begitu pula dengan penurunan tingkat kemiskinan, targetnya harus jelas, berapa persen harus turun, dan dalam waktu berapa lama. “Outcome-nya, dampaknya, juga manfaatnya bagi rakyat harus bisa diukur, sehingga menjadi pegangan bersama yang bisa dimonitor, yang bisa kita evaluasi bersama-sama,” tegasnya.

 

Menurut Jokowi, dokumen RPJMN harus memuat peta jalan bagaimana mencapai target. Peta jalan itu perlu merinci bagaimana tahapannya, realistis dan tidak abstrak atau normatif. Dia menekankan tidak ada visi-misi menteri. Semua harus mengacu RPJMN sebagai penjabaran visi-misi Presiden dan Wakil Presiden. RPJMN harus menjadi pedoman pemerintah pusat dan daerah, sehingga fokus menyasar agenda prioritas nasional.

 

Untuk itu, Presiden Jokowi meminta Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Bappenas bertindak sebagai clearing house untuk melihat konsistensi antara rencana strategis di kementerian/lembaga dengan RPJMN serta visi-misi Presiden dan Wakil Presiden. Presiden juga menekankan agar perencanaan yang sudah dibuat tersambung dengan penganggaran. Dia tidak ingin perencanaan yang tertuang dalam RPJMN berbeda dengan yang dikerjakan kementerian, dan berbeda pula dengan anggaran yang ditetapkan Kementerian Keuangan.

 

Presiden Jokowi meminta Kementerian PPN/Bappenas dan Kementerian Keuangan menjadi “tangan” Presiden untuk memastikan RPJMN terwujud. Terakhir, Presiden Jokowi menekankan sinergi lintas kementerian dan lembaga serta pemerintah daerah harus dibangun bersama. “Sehingga ada kesamaan gerak langkah, tidak melangkah sendiri-sendiri,” pesannya. Baca Juga: Presiden Jokowi Ingatkan Soal Shifting Job di Pasar Tenaga Kerja

 

Tak ketinggalan Jokowi meminta kabinetnya untuk memperkuat pengendalian atas eksekusi program prioritas di lapangan. Jokowi menyinggung soal perencanaan yang minim eksekusi. Terkait kendala eksekusi, Jokowi menekankan efektivitas proses delivery harus diutamakan dalam rancangan RPKMN 2020-2024.

Tags:

Berita Terkait