​​​​​​​Pahami Penyelesaian Sengketa Perdata Komersial bagi Korporasi
Info Hukumonline

​​​​​​​Pahami Penyelesaian Sengketa Perdata Komersial bagi Korporasi

Pentingnya bagi in house counsel atau legal officer membekali diri dengan kemampuan/keterampilan untuk dapat menyelesaikan sengketa perdata melalui jalur pengadilan.

Oleh:
Tim Hukumonline
Bacaan 2 Menit
​​​​​​​Pahami Penyelesaian Sengketa Perdata Komersial bagi Korporasi
Hukumonline

Aktivitas atau kegiatan bisnis baik jumlah maupun nilai transaksinya yang semakin meningkat, tidak mungkin terhindar dari terjadinya sengketa/perkara (dispute/legal cases) antar pihak yang terlibat. Setiap sengketa/perkara yang terjadi selalu menuntut pemecahan dan penyelesaian yang memberikan kepastian hukum yang memiliki kekuatan judisial.

Kepastian hukum bagi para pelaku usaha merupakan sebuah kebutuhan agar sengketa/perkara yang dihadapi dapat diselesaikan sesuai dengan hukum yang berlaku (rule of law).Misalnya,penyelesaian perkara litigasi perdata hingganiaga bagi korporasi di pengadilan.

Disamping penyelesaian sengketa dimuka lembaga peradilan (litigasi), perdata komersial upaya penyelesaian sengketa diluar pengadilan (non-litigasi) telah melembaga dalam dunia bisnis dewasa ini. Tentu upaya penyelesaian apapun, pasti membutuhkan cara ampuh agar penyelesaian sengketa bisnis dapat berjalan secara efektif dan efisien.

Berdasarkan hal-hal tersebut penting untuk mengetahui dan memahami perkembangan dan penyelesaian sengketa litigasi perdata yang secara teori lebih menguntungkan bagi para pihak yang bersengketa (karena ada kemungkinan muncul win-win solution). Untuk itu, seorang in house counsel atau legal officer harus tetap membekali diri dengan kemampuan/keterampilan untuk dapat menyelesaikan sengketa perdata melalui jalur pengadilan (litigasi).

Atas dasar itu, Hukumonline berencana menyelenggarakan Bootcamp Hukumonline 2021 dengan mengangkat tema “Mekanisme dan Strategi Penyelesaian Sengketa Perdata bagi Korporasi". Bootcamp ini akan dihadiri oleh narasumber-narasumber yang kompeten di bidangnya masing-masing dengan menghadirkan keynote speakers dua partner dari kantor hukum SSMP, Nien Rafles Siregar dan Bobby R Manalu.

Untuk narasumber dalam bootcamp antara lain, Sony El Mars selaku Senior Associate SSMP, Melani F. Putri selaku Senior Associate SSMP, Yohanes selaku Senior Associate SSMP, Manuel Simbolon selaku Senior Associate SSMP, Andry Nugraha Senior Associate SSMP dan Evan Togar Siahaan selaku Senior Associate SSMP.

Kami membuka pendaftaran bootcamp ini bagi yang berminat, terutama bagi in-house counsel dan lawyer yang ingin mengetahui perkembangan dari regulasi terkait. Jangan sampai melewatkan kesempatan ini, tempat terbatas, first come first served! Jika Anda tertarik, silakan klik di sini atau klik gambar di bawah ini!

Hukumonline.com

Sebagaimana diketahui, efektivitas dan efisiensi penanganan sengketa bisnis turut mempengaruhi kegiatan bisnis dari para pelaku usaha. Atas dasar itu, kebutuhan memahami lebih jauh penyelesaian sengketa perdata komersial bagi korporasi menjadi sebuah keharusan.

Umumnya sengketa/perkara yang terkait dengan kegiatan/aktivitas komersial usaha karena peristiwa ingkar janji/wanprestasi hingga perbuatan melawan hukum(PMH).Jangan sampai pelaku usaha terlambat menangani sengketa/perkara yang muncul yang berakibat kerugian bagi kegiatan usaha yang tengah dilakukan. Seperti, kegiatan usaha tidak efisien hingga produktivitas usaha menurun. Lebih baik sedia payung sebelum hujan. Jangan sampai sengketa bisnis yang tengah terjadi malah menjadi boomerang bagi kegiatan usaha Anda.

Tags:

Berita Terkait