Menjaga Batas-Batas Kerahasiaan antara Advokat dan Klien di Hadapan Media

Menjaga Batas-Batas Kerahasiaan antara Advokat dan Klien di Hadapan Media

Advokat dapat dituntut ganti rugi hingga dipolisikan oleh klien jika terbukti melakukan tindak pidana dalam menjalankan tugasnya, salah satunya dengan membocorkan rahasia pekerjaan.
Menjaga Batas-Batas Kerahasiaan antara Advokat dan Klien di Hadapan Media

Imunitas membuat advokat dilindungi dalam menjalankan tugasnya melindungi kepentingan klien, baik di dalam maupun di luar sidang pengadilan (lihat; Putusan MK No. 26/PUU-XI/2013). Di luar sidang pengadilan dapat dicontohkan ketika advokat berhadapan misalnya dengan media. Advokat yang baik mestinya sudah bisa dengan strategis memilah mana yang aman dan bisa dibagi kepada media, mana informasi yang tak perlu disebutkan atau mana informasi yang jika dibeberkan bakal berbalik menyerang balik dirinya dan klien.

Terutama, untuk informasi yang diminta klien untuk dirahasiakan, maka advokat sudah selayaknya wajib merahasiakan informasi itu. Persoalannya, ada saja surat kuasa yang dibuat begitu general, misalnya ‘untuk mewakili kepentingan pemberi kuasa baik di dalam maupun di luar pengadilan’ tanpa adanya perincian lebih lanjut.

Atau sekalipun dirinci, masih ada celah-celah lain yang luput untuk dirincikan. Hal ini menjadi substantif mengingat dasar hubungan hukum antara advokat dan klien adalah perjanjian (jasa hukum) dan legal standing advokat dalam menjalankan jasa hukum itu adalah surat kuasa (power of attorney) (Moh. Nadzib Asrori; 2012).

Dari segi sesi konsultasi bersama advokat juga bisa ditarik permisalan. Ada banyak hal yang diceritakan klien mengalir secara sepenuhnya kepada advokat, sehingga dalam durasi waktu yang lama itu, menjadi bias antara mana informasi yang sifatnya rahasia dan mana saja yang boleh dibuka. Misspersepsi malah mengantarkan advokat pada akhirnya entah sekadar diprotes klien, atau bahkan berkonflik di pengadilan.

Masuk ke akun Anda atau berlangganan untuk mengakses Premium Stories
Premium Stories Professional

Segera masuk ke akun Anda atau berlangganan sekarang untuk Dapatkan Akses Tak Terbatas Premium Stories Hukumonline! Referensi Praktis Profesional Hukum

Premium Stories Professional