Seleksi Hakim MK Tunggu Menkumham Baru
Aktual

Seleksi Hakim MK Tunggu Menkumham Baru

Oleh:
ANT
Bacaan 2 Menit
Seleksi Hakim MK Tunggu Menkumham Baru
Hukumonline
Kepala Badan Litbang Kementerian Hukum dan HAM Mualimin Abdi mengatakan, seleksi calon hakim Mahkamah Konstitusi (MK) masih menunggu dilantiknya Menteri Hukum dan HAM (Menkumham) yang baru.

"Kami saat ini baru membicarakan untuk membentuk panitia seleksi dan setelah ada menteri baru akan kami ajukan," kata Mualimin di Jakarta, Kamis.

Menurut dia, setelah ada menteri baru pihaknya baru bisa bergerak untuk melakukan seleksi calon hakim MK yang akan mengisi satu lowongan untuk menggantikan Ketua MK Hamdan Zoelva yang masih habis periode pertamanya (2010-2015) Mualimin memprediksi Ketua MK Hamdan Zoelva masih akan maju untuk periode keduanya (2015-2020). "Saya kira pak Hamdan masih mau maju," kata Mualimin Abdi.

Ketua MK Hamdan Zoelva berakhir masa jabatannya pada Januari 2015 mendatang, sehingga 30 hari sebelum berakhirnya masa jabatan tersebut calon pengganti hakim konstitusi harus dilaporkan ke presiden.

Selain Hamdan, ada dua hakim konstitusi usulan dari Mahkamah Agung yang akan berakhir masa jabatannya, yakni Muhammad Alim yang akan pensiun dan Ahmad Fadlil Sumadi yang berakhir masa jabatan periode lima tahun pertamanya.

Saat ini MA sudah melakukan pendaftaran seleksi calon hakim konstitusi dan sudah ada tujuh nama calon, yakni yakni Hakim Konstitusi Fadlil Ahmad Sumadi, Hakim Tinggi PT Papua Muslich Bambang Luqmono dan Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Bangka Belitung Manahan MP Sitompul Selanjutnya, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Surabaya M Rum Nessa, Hakim Tinggi Tata Usaha Negara Jakarta Arifin Marpaung, Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Banda Aceh Nardiman dan Hakim Tinggi PT Denpasar Suhartoyo.

Minimnya peserta seleksi tersebut, MA memperpanjang masa pendaftaran yang seharusnya ditutup pada 22 Oktober 2014 diperpanjang selama tujuh hari hingga 31 Oktober 2014.
Tags: