Harga BBM Naik, APBN Tak Banyak Berhemat
Aktual

Harga BBM Naik, APBN Tak Banyak Berhemat

KAR
Bacaan 2 Menit
Harga BBM Naik, APBN Tak Banyak Berhemat
Hukumonline
Pengamat energi dari Reforminer Institute, Komaidi Notonegoro, yakin bahwa anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) tak mendapat dampak positif secara signifikan dari kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM). Komaidi menilai, tak terlalu tampak perbedaan dalam postur APBN setelah adanya kenaikan harga BBM. Menurutnya, APBN tak banyak berhemat dari kenaikan harga sebesar 30 persen itu.

“Dari segi penghematan, sebenarnya tidak terlalu beda,” tutur Komaidi, Jumat (21/11).

Namun demikian, Komaidi mengatakan tetap ada hal penting yang mempengaruhi APBN. Ia mengatakan, hal penting itu adalah adanya ukuran terhadap APBN. Subsidi yang tetap terhadap BBM pun akan meminimalkan terjadinya APBN perubahan di masa depan.

“Tetapi yang paling penting di sini adalah kepastiannya sehingga APBN itu jauh lebih bisa diukur. Kalau mekanisme sekarang, potensi jebol sewaktu-waktu bisa, karena pemerintah menetapkan harga BBM dengan subsidi tetap sementara harga minyak dunia fluktuatif,” ungkap Komaidi.
Tags: