Priyo Bantah Kunjungi Lapas Untuk Temui Fahd
Aktual

Priyo Bantah Kunjungi Lapas Untuk Temui Fahd

RFQ
Bacaan 2 Menit
Priyo  Bantah Kunjungi Lapas Untuk Temui Fahd
Hukumonline

Wakil Ketua DPR Priyo Budi Santoso membantah kunjungan ke Lapas Sukamiskin Bandung untuk melakukan pertemuan khusus dengan Fahd A Rafiq, terpidana kasus korupsi pengadaan Al Quran di Kementerian Agama. Menurut Priyo, agenda tersebut untuk melakukan kunjungan terhadap sejumlah politisi Partai Golkar yang tersandung persoalan hukum.

“Saya pastikan tidak ada pembicaraan khusus dengan orang per orang secara berdua, termasuk dengan Fahd dan tidak memungkinkan karena sifatnya umum,” ujarnya di Gedung DPR, Senin (3/6).

Dia menambahkan kunjungan itu bukan sidak. Tetapi kunjungannya biasa. Ia menambahkan kunjungan dilakukan pada jam kunjungan didampingi Kepala LP Sukamiskin Giri Purbadi. “Meskipun saya sebagai wakil ketua DPR yang setara dengan menteri, tapi ini sebagai warga negara biasa,” ujarnya.

Anggota Komisi III Desmon J Mahesa menilai kunjungan Priyo pada jam kunjungan bertujuan untuk pengawasan. Kendati demikian, Desmon berpandangan, “Kunjungan dilakukan oleh pihak yang diduga terlibat dalam kasus tertentu, ini kurang bagus,” pungkas politisi Partai Gerindra.

Tags:

Berita Terkait