Contoh Surat Somasi dan Tips Praktis dalam Pembuatannya
Terbaru

Contoh Surat Somasi dan Tips Praktis dalam Pembuatannya

Sering dengar istilah somasi? Penting untuk diketahui bahwa somasi adalah surat peringatan bagi pihak yang lalai. Berikut contoh surat somasi dan panduannya.

Tim Hukumonline
Bacaan 3 Menit
  1. Jelaskan latar belakang masalah

Penyampaian surat somasi dapat dipatahkan. Oleh karenanya, penting untuk menerangkan latar belakang masalah sehingga somasi dilayangkan. Untuk memperkuat latar belakang ini, sertakan pula fakta-fakta pendukung yang ada.

  1. Dituliskan berbentuk perintah atau teguran

Somasi bukan sekadar surat biasa, melainkan surat teguran. Oleh karenanya, isi surat somasi perlu dituliskan atau dinyatakan dengan perintah/teguran. Misalnya, teguran untuk memenuhi suatu kewajiban dalam sebuah perjanjian, perintah untuk memberikan sejumlah ganti rugi, dan lainnya. Tanpa teguran atau perintah, surat yang dilayangkan bukanlah somasi.

  1. Permintaan harus dituliskan secara jelas

Dalam beberapa kasus, banyak ditemukan bahwa pihak pemberi somasi justru digugat balik di pengadilan. Hal ini tentu sangat merugikan. Oleh karenanya, setiap permintaan yang diajukan harus dituliskan secara jelas dan disertai alasan yang tepat untuk menghindari timbulnya masalah di kemudian hari.

  1. Beri Waktu dan Ruang Negosiasi

Penting untuk diingat bahwa somasi bukan semata dibuat untuk melayangkan gugatan, namun sebagai pengingat para pihak yang lalai. Somasi juga dikenal sebagai indikasi awal dari adanya sengketa. Untuk menyelesaikan sengketa tersebut dengan damai, hendaknya dituliskan jangka waktu terperinci serta kemungkinan adanya negosiasi. 

Contoh Surat Somasi

Untuk membantu pembuatan contoh surat somasi tanpa pengacara atau yang dikenal pula sebagai contoh surat somasi individu, mari simak contoh surat somasi utang yang dilayangkan oleh individu ke individu lainnya berikut ini.

Hukumonline.com

Pada intinya, somasi adalah teguran terhadap pihak calon tergugat. Somasi umumnya dilayangkan kepada para pihak yang lalai akan kewajiban. Terkait pembuatan contoh surat somasi, tidak ada aturan baku atau aturan pasti mengenai isinya. Namun, tips-tips yang sudah dijelaskan sekiranya mampu memberikan gambaran atau panduan dalam penulisan. Baca berita Hukumonline lainnya di sini!

Tags:

Berita Terkait