Prosedur Penanganan Pidana Korporasi hingga Langkah Hukum Jika Bank Tak Kembalikan SHM dan SHT
10 Artikel Klinik Terpopuler:

Prosedur Penanganan Pidana Korporasi hingga Langkah Hukum Jika Bank Tak Kembalikan SHM dan SHT

Adakah jerat hukum memotret orang lagi tidur tanpa izin hingga sahkah keterangan anak sebagai saksi tindak pidana turut dibahas Klinik Hukumonline.

Tim Hukumonline
Bacaan 3 Menit
  1. Bisakah Mantan Narapidana Jadi Capres atau Cawapres?

Menjelang pemilu 2024, telah muncul berbagai nama dalam bursa calon presiden dan wakil presiden yang menarik atensi publik. Dalam hal bakal calon presiden atau wakil presiden merupakan mantan narapidana, berhakkah ia untuk tetap dicalonkan?

  1. Jerat Pidana Maksimal Bagi Pengedar Narkoba

Untuk bisa dikategorikan sebagai pengedar narkotika, seseorang haruslah mengangkut, membawa, atau mengirim narkotika. Terhadap pengedar narkotika tersebut, dapat dijerat dengan pidana mati. Apa dasar hukumnya?

  1. Hukum Kawin Kontrak di Indonesia

Perkawinan yang diniatkan untuk waktu sementara tentu bertentangan dengan hakikat perkawinan menurut UU Perkawinan. Jika kawin kontrak telah dilaksanakan, apa akibat hukumnya bagi pasangan suami istri tersebut?

  1. Sahkah Keterangan Anak sebagai Saksi Tindak Pidana

Guna kepentingan penyidikan, penuntutan, dan pemeriksaan suatu perkara pidana, tak menutup kemungkinan adanya saksi anak. Apakah keterangan yang diberikan oleh saksi anak tetap sah secara hukum?

  1. Apakah Terms and Conditions Termasuk Perjanjian Elektronik?

Ketika memulai aplikasi, biasanya pengguna diminta membaca terms and conditions dan membubuhkan tanda centang sebagai bentuk persetujuan. Secara hukum, apakah terms and conditions ini termasuk sebagai perjanjian atau kontrak elektronik?

  1. Langkah Hukum Jika Bank Tak Kembalikan SHM dan SHT

Apabila kredit dengan jaminan tanah hak milik telah lunas, namun pihak bank tak kembalikan sertifikat hak tanggungan, maka debitur tetap dapat melakukan roya terhadap hak tanggungannya. Namun, jika bank tak kembalikan SHM, apa upaya hukum yang dapat dilakukan?

Itu dia 10 artikel yang paling banyak dibaca sepanjang minggu ini. Jika kamu punya pertanyaan, silakan kirim ke www.hukumonline.com/klinik. Kamu perlu log in dahulu sebelum mengajukan pertanyaan. Tapi sebelum kirim, silakan cek arsip jawabannya dulu ya! Siapa tahu sudah pernah diulas oleh tim Klinik.

Tags:

Berita Terkait