50 Inovator Bidang Hukum di AS Diumumkan
Berita

50 Inovator Bidang Hukum di AS Diumumkan

Pustakawan hukum termasuk di antara para inovator yang terpilih.

ALI
Bacaan 2 Menit

Tom Barnett punya cerita sedikit berbeda. Pria yang menjabat sebagai Direktur Eksekutif Organisasi Advokat di South Dakota terpilih sebagai salah satu dari 50 inovator karena perannya dalam pemberian akses keadilan kepada masyarakat. Selama bertahun-tahun, dia menginisiasi pemberian akses keadilan kepada masyarakat di pedesaan yang masih minim dengan akses internet.

Sedangkan, Bob Berring, Jr masuk ke dalam daftar 50 inovator ini karena sumbangsihnya dalam penelitian hukum. Profesor Hukum UC Barkeley School of Law ini dikenal sebagai ‘kakek’ penelitian hukum di AS. Banyak pengacara belajar penelitian hukum kepada profesornya di kampus, dan tak sedikit dari para profesor itu merupakan murid Profesor Bob Berring Jr.  

Pada 2006, Asosiasi Perpustakaan Hukum menyebut bahwa hasil tulisan-tulisan Prof Bob Berring Jr sebagai hasil karya paling berpengaruh dalam bidang perpustakaan hukum dalam 50 tahun terakhir.

Pustakawan Hukum
Uniknya, dari 50 nama yang disebut sebagai inovator, terdapat juga beberapa orang yang berprofesi sebagai pustakawan hukum. Global Manager Library System pada Latham & Watkins (salah satu law firm terbesar di AS), Cindy Chick adalah salah satunya. Ia membuktikan bahwa pustakawan hukum mempunyai peran yang tak sembarangan dalam sebuah law firm.

“Saya berpikir pustakawan hukum di sebuah law firm mengambil setting sebagai pahlawan dalam hampir setiap hari,” ujarnya.

Nama lain adalah Tracy Thompson-Przylucki yang memimpin New England Law Library Consortium, sebuah organisasi yang mewakili kepentingan lebih dari 110 perpustakaan hukum.

Bila profesi pustakawan hukum di Amerika Serikat sangat dihargai, sayangnya di Indonesia, sebagian orang masih menganggap sebelah mata profesi ini.

Sumber:
www.abajournal.com
www.fastcase.com

Tags: