Shanaya Hamzaruddin Daya Zakir: Pengalaman dan Insting Tidak Bisa Dimiliki Teknologi
Hukumonline's NeXGen Lawyers 2023

Shanaya Hamzaruddin Daya Zakir: Pengalaman dan Insting Tidak Bisa Dimiliki Teknologi

Dalam proses kerja, baik di korporat maupun di law firm, Shanaya tidak menampik bahwa teknologi memegang peranan penting dengan porsinya yang semakin besar selama beberapa tahun belakangan. Ia menggarisbawahi bahwa kemampuan berpikir dan berkembang dalam advokasi tidak bisa secara serta merta diadopsi oleh teknologi.

Tim Hukumonline
Bacaan 3 Menit

Serangkaian kasus besar yang menantang telah ditanganinya, antara lain establishment dan akuisisi perusahaan-perusahaan besar (termasuk beberapa perusahaan fintech), akuisisi tanah, likuidasi perusahaan, dan penyelesaian utang. 

Dalam proses kerja, baik di korporat maupun di law firm, Shanaya tidak menampik bahwa teknologi memegang peranan penting dengan porsinya yang semakin besar selama beberapa tahun belakangan. Ia menggarisbawahi bahwa kemampuan berpikir dan berkembang dalam advokasi tidak bisa secara serta merta diadopsi oleh teknologi. 

Namun teknologi di sini hanya sebatas “garda bantuan”. Solusi hukum kompleks membutuhkan keahlian dan intuisi seorang lawyer yang terlatih melalui jam terbang, serta keinginan dan kreativitas untuk terus berkembang. 

Oleh karena itu, Shanaya meyakini bahwa profesi lawyer tidak perlu takut akan perkembangan teknologi dan melihat hal tersebut sebagai suatu competitive advantage yang dapat memberikan value lebih kepada klien. 

Meskipun teknologi AI semakin berkembang pesat, seorang lawyer harus menggunakan penilaian dan membuat keputusan berdasarkan pemahaman yang kompleks dan nuansa hukum serta preseden hukum, serta mampu berkomunikasi dengan efektif dengan para stakeholders. Ini adalah keterampilan dengan tidak mudah diotomatisasi.

Teknologi dapat digunakan untuk memperkuat aspek-aspek tertentu dari praktik hukum, tetapi tidak mungkin menggantikan peran lawyers sepenuhnya. “Sebaliknya, teknologi seharusnya digunakan sebagai alat untuk membantu para lawyers melakukan pekerjaan mereka dengan lebih efisien dan efektif,” ujar Shanaya.

Tags: