Yuk Ikuti Survei Hukumonline Indonesian In-House Counsel Awards 2022
Utama

Yuk Ikuti Survei Hukumonline Indonesian In-House Counsel Awards 2022

Terdapat beberapa kategori penghargaan yang akan diberikan, antara lain penghargaan kepada tim in-house counsel, in-house counsel secara individu atau perorangan, advokat dan kantor hukum.

Oleh:
RED
Bacaan 2 Menit
Yuk Ikuti Survei Hukumonline Indonesian In-House Counsel Awards 2022
Hukumonline

Tahun ini merupakan tahun kedua Hukumonline menggelar survei Indonesian In-House Counsel Awards. Pada survei Hukumonline In-House Counsel Awards 2022 ini, terdapat beberapa kategori yang akan dipertandingkan. Mulai dari, penghargaan kepada tim in-house counsel, in-house counsel secara individu atau perorangan, advokat dan kantor hukum.

“Agenda ini menjadi bentuk dukungan kepada para praktisi hukum Indonesia di lingkungan perusahaan dan kantor hukum,” kata Chief Content Officer Hukumonline, Amrie Hakim.

In-house counsel yang dapat mengikuti survei ini adalah mereka yang tercatat sebagai responden merupakan pelanggan Hukumonline. Survei ini sekaligus menjadi bagian para praktisi hukum untuk turut berpartisipasi membangun kinerja lebih baik di lingkungan kantor hukum dan perusahaan.

Anda dapat mengikuti survei ini dengan mengisi kuesioner yang dapat diakses melalui tautan ini sebelum tanggal 4 November 2022. Jika ada pertanyaan lebih lanjut, Anda dapat menghubungi [email protected] atau 087776462785.

Hukumonline.com

Hukumonline.com

Hukumonline.com

Hukumonline.com

Research & Awards Manager Hukumonline, Katon Baskoro mengatakan bahwa nominasi dan daftar nama yang akan menerima penghargaan dalam survei ini diperoleh melalui rekomendasi in-house counsel yang mengikuti survei. Dalam konteks ini, in-house counsel merupakan responden yang akan memberikan rekomendasi kepada tim in-house counsel di perusahaan lain yang paling inovatif.

Selain itu, responden juga diarahkan untuk memberikan rekomendasi mengenai in-house counsel (individual) yang paling kompeten, advokat dan kantor hukum. Khusus rekomendasi yang ditujukan kepada advokat dan kantor hukum didasari atas riwayat hubungan kerja sama antara in-house counsel atau perusahaan dengan para praktisi hukum ekternal perusahaan di periode 1 September 2021 sampai 31 Agustus 2022.

“Proses penilaian dilakukan melalui analisis statistik dengan melakukan kuantifikasi jumlah nominator dan dibantu oleh dewan juri yang berasal dari praktisi hukum dan akademisi di Indonesia,” kata Katon.

Segmentari rekomendasi akan dibagi menurut sektor industri bagi in-house counsel secara tim dan individu, serta practice area bagi advokat dan kantor hukum. “Survei ini sekaligus memperkenalkan kepada publik nama in-house counsel baik secara tim maupun individu, serta advokat dan kantor hukum berdasarkan sektor dan spesialisasi masing-masing yang paling banyak direkomendasikan oleh para in-house counsel di Indonesia,” kata Katon.

Tags:

Berita Terkait