Narkoba, Musuh dalam Selimut Polri
Berita

Narkoba, Musuh dalam Selimut Polri

Polri disarankan melakukan tes urine anggota secara berkala.

RFQ
Bacaan 2 Menit
Kapolri Jend. Timur Pradopo (kanan) mengakui personil kepolisian banyak terjerat narkoba. Foto: Sgp
Kapolri Jend. Timur Pradopo (kanan) mengakui personil kepolisian banyak terjerat narkoba. Foto: Sgp

Aparat kepolisian adalah garda terdepan memberantas narkotika dan obat-obatan terlarang. Sepanjang 2012, polisi dan BNN berhasil menggagalkan beberapa upaya penyelundupan narkotika dan menangkap pelaku. Di tengah upaya tak henti itu, ada saja anggota Polri yang menjadi musuh dalam selimut.

Kapolri Jend. Timur Pradopo mengakui kenyataan itu. Sepanjang 2012, tak kurang dari 106 personil kepolisian di Tanah Air terjerat narkoba. Para pelaku yang terbukti diberhentikan secara tidak hormat dari korps kepolisian. “Pada tahun 2012, tercatat sebanyak 106 personil yang terlibat dalam penyalahgunaan narkoba,” ujarnya, Jumat (28/12).Tahun lalu, ada sekitar 200 polisi yang kesandung perkara narkoba.

Ironisnya lagi, beberapa polisi yang tertangkap justru orang yang selama ini diharapkan memberantas narkoba. Anda tentu masih ingat penangkapan Ajun Komisaris Polisi (AKP) Budhi Sutrisno, Kapolsek Cibarusah. Ia ditangkap di rumah dinasnya.

Badan Narkotika Nasional juga pernah menangkap seorang anggota Polri berinisial S yang bertugas di Polres Kuningan Jawa Barat. S berhasil ditangkap melalui operasi pembelian terselubung (undercover buy). “Petugas melakukan penangkapan dengan under cover buy dengan berpura-pura menjadi pembeli sabu,” ujar Deputi BNN Bidang Pemberantasan Brigjen Benny J Mamoto, Rabu (26/12).

Agustus lalu, BNN juga menangkap AKP Aulia Nasution, mantan Kasatnarkoba Polres Sidrap Sulawesi Selatan. Tiga personil polisi di jajaran Polda Sulsel juga kesandung kasus serupa.

Polisi tersangkut kasus narkoba bukan hanya terjadi di daerah. Belasan anggota Polda Metro Jaya juga dijatuhi sanksi karena hal serupa. Brigadir Arianda, anggota Polresta Tangerang, misalnya, tertangkap September lalu saat membawa narkoba jenis shabu di Kampung Ambon

Timur menegaskan Mabes Polri akan menindak tegas terhadap anggotanya yang melakukan pidana. Perlakuan proses hukum tak akan tebang pilih, sekalipun aparat penegak hukum yang melakukan pelanggaran pidana.

Tags: