Dukung Kegiatan Akademik, FH Universitas Diponegoro Resmikan Hukumonline Corner
Terbaru

Dukung Kegiatan Akademik, FH Universitas Diponegoro Resmikan Hukumonline Corner

Hukumonline Corner di Fakultas Hukum Universitas Diponegoro menjadi yang pertama di Kota Semarang. Kerja sama dengan Hukumonline diharapkan mendorong sinergi dan kolaboasi yang memberikan manfaat bagi semua pihak.

Ady Thea DA
Bacaan 3 Menit
Seremoni peresmian Hukumonline Corner yang ditandai pemotongan pita oleh Wakil Dekan Bidang Akademik FH Undip Dr. Tri Laksmi Indreswari disaksikan oleh Chief Media and Engagement Hukumonline Amrie Hakim dan Ketua DPP IKA FH Undip Ahmad Redi. Foto: Reza
Seremoni peresmian Hukumonline Corner yang ditandai pemotongan pita oleh Wakil Dekan Bidang Akademik FH Undip Dr. Tri Laksmi Indreswari disaksikan oleh Chief Media and Engagement Hukumonline Amrie Hakim dan Ketua DPP IKA FH Undip Ahmad Redi. Foto: Reza

Peresmian Hukumonline Corner di Fakultas Hukum Universitas Diponegoro (FH Undip) Semarang ditandai pemotongan pita berwarna merah oleh Wakil Dekan Bidang Akademik Dr. Tri Laksmi Indreswari, Kamis (18/1/2024). Peresmian Hukumonline Corner di FH Undip ini merupakan yang pertama di Kota Semarang, Jawa Tengah. Peresmian Hukumonline Corner ini merupakan bagian dari kerja sama FH Undip dan Hukumonline untuk layanan University Solutions dalam rangka mendukung pengembangan pendidikan tinggi hukum di Indonesia.

Dalam sambutannya, Tri Laksmi mengatakan kegiatan kerjasama dan peresmian Hukumonline Corner menjadi amat penting. Dia berharap kerjasama ini bakal berjalan lancar dan memberi manfaat. Tri Laksmi mengatakan sudah sejak lama menggunakan layanan Hukumonline.

Tapi baru kali ini dapat terwujud kerjasama antara FH Undip dan Hukumonline. Sepanjang mengikuti dan mengamati Hukumonline, Tri Laksmi menilai ada berbagai data yang dapat dimanfaatkan untuk kegiatan akademik seperti penelitian dan referensi bagi dosen dan lainnya. Seperti data putusan pengadilan.

“Diharapkan melalui kerja sama ini akan terjalin sinergi dan berkolaborasi bersama di bidang akademik dan bidang lain yang bermanfaat bagi semua pihak,” ujar dalam Tri Laksmi Indreswari saat peresmian Hukumonline Corner di FH Undip diikuti acara penandatangan kerja sama FH Undip-Hukumonline, FH Undip-IKA FH Undip, dan IKA FH Undip-Hukumonline di FH Undip Semarang, Kamis (18/1/2024).

Baca Juga:

Hukumonline.com

Wakil Dekan Bidang Akademik Dr Tri Laksmi Indreswari saat mencoba menggunakan Hukumonline corner. Foto: Reza

Dalam kesempatan itu, Ketua Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Alumni (IKA) FH Undip Ahmad Redi menambahkan, kerjasama FH Undip dan Hukumonline bermula ketika IKA FH Undip menawarkan FH Undip untuk berlangganan layanan Hukumonline. Pimpinan FH Undip langsung merespon positif tawaran tersebut hingga terjalinlah kerjasama keduanya.

Halaman Selanjutnya:
Tags:

Berita Terkait