Fresh Graduate Hukum Jangan Lewatkan Kegiatan Ini!
Berita

Fresh Graduate Hukum Jangan Lewatkan Kegiatan Ini!

Hukumonline dan ICCA tak tanggung-tanggung melengkapi fresh graduate agar siap masuk ke bursa profesional hukum. Deretan profesional kompeten dari berbagai sektor industri, materi relevan, dan kontekstual akan diberikan selama kegiatan ini.

Oleh:
CT-CAT
Bacaan 3 Menit
Fresh Graduate Hukum Jangan Lewatkan Kegiatan Ini!
Hukumonline

Bagi fresh graduate, mencari pekerjaan di tengah pandemi bukanlah hal mudah. Kondisi perekonomian yang lesu terdampak Covid-19, menyebabkan banyak perusahaan menunda rekrutmen pegawai baru. Tantangan selanjutnya, yakni ketatnya kompetisi di antara para fresh graduate. Selain bekal ilmu selama kuliah dari rumah, skill set lain tentu tetap dibutuhkan untuk mempersiapkan diri ke dunia kerja.

 

Dari sekian banyak profesi pilihan karier mahasiswa fakultas hukum, seperti hakim, jaksa, pengacara, dan notaris—nyatanya profesi in-house counsel masih diminati fresh graduate. Bagaimana tidak, profesi in-house counsel, merupakan peran yang sangat strategis di perusahaan. Ruang lingkupnya luas, mulai dari melakukan pemetaan peraturan yang berkaitan dengan bisnis; perjanjian dan mitigasi risiko hukum maupun bisnis; serta tak sedikit aksi korporasi maupun transaksi bisnis perusahaan. (Baca: Aspek-aspek Penting yang Harus Dipahami In House Counsel)

 

Tentu dari luasnya pekerjaan dan tanggung jawab yang diemban, seorang in-house counselharus terampil dan jeli menentukan langkah hukum terbaik bagi bisnis perusahaan. Oleh karena itu, dibutuhkan kemampuan mendalam untuk mempersiapkan diri jika fresh graduate berniat untuk menjadi seorang in-house counsel.

 

Hukumonline bekerja sama dengan Indonesian Coprorate Counsel Association (ICCA) kembali mengadakan ‘Bimbingan Kerja untuk Fresh Graduate Hukum: Profesi In-House Counsel’  yang akan diselenggarakan secara virtual pada Rabu-Kamis, 24 - 25 Maret 2021 melalui Platform Zoom Webinar. Melalui webinar ini para fresh graduate akan dilengkapi dengan materi ajar yang komprehensif serta sharing pengalaman dari 13 narasumber kompeten.

 

Deretan Narasumber Kompeten, Siap Hadir Memperlengkapi Peserta

Hukumonline dan ICCA tak tanggung-tanggung dalam mempersiapkan fresh graduate untuk memasuki bursa profesional hukum. Hadir sebagai fasilitator, yaitu Wakil Presiden ICCA, Erlangga Gaffar. Erlangga merupakan lulusan Fakultas Hukum Universitas Gadjah Mada dan kini bekerja di PT Vale Indonesia Tbk. selaku Senior Legal Counsel. Sebelumnya, ia pernah bekerja sebagai lawyer di Soemadipradja & Taher dan mulai memasuki dunia in-house counsel sebagai Head of Legal Department dan Senior Corporate Counsel di PT Newmont Nusa Tenggara dan PT Amman Mineral Nusa Tenggara. Selain Erlangga, belasan narasumber dari berbagai sektor industri, seperti pertambangan, telekomunikasi, farmasi hingga start-up akan siap hadir untuk menjadi narasumber dalam webinar Bimbingan Kerja untuk Fresh Graduate Hukum: Profesi In-House Counsel’.

 

Hukumonline.com

Narasumber webinar ‘Bimbingan Kerja untuk Fresh Graduate Hukum: Profesi In-House Counsel’.

 

Materi yang disajikan sangat relevan dan praktikal, seperti peran dan fungsi in-house counsel baik internal maupun eksternal, pemahaman hukum dari berbagai bidang usaha, hingga sharing session mengenai komunikasi efektif, practical skills, integritas dan peran in-house counsel dalam proses kepatuhan, agar tetap relevan di bidang hukum.

 

Jadi, tunggu apalagi? Mulai persiapkan diri dan bangun karier masa depan Anda sebagai in-house counsel profesional melalui webinar ini! First come first served, untuk mengikuti kegiatan ini! Silakan kunjungi tautan berikut untuk mendapatkan formulir pendaftaran atau hubungi Erwin Samuel di (+62) 813-8003-6171 dan email ke [email protected]. 

 

Dapatkan juga Kelas Gratis Online Course 'Mempersiapkan Karier Ideal bagi Lulusan Fakultas Hukum'. 

Tags:

Berita Terkait