Materi Perkuliahan yang Perlu Diketahui Mahasiswa Baru Jurusan Ilmu Hukum
Terbaru

Materi Perkuliahan yang Perlu Diketahui Mahasiswa Baru Jurusan Ilmu Hukum

Materi yang akan dipelajari sebagai mahasiswa hukum akan sangat berdekatan dengan persoalan kehidupan sehari-hari, oleh karenanya lulusan ilmu hukum selalu dibutuhkan di berbagai bidang pekerjaan yang ada pada saat ini.

Oleh:
Willa Wahyuni
Bacaan 3 Menit
Materi Perkuliahan yang Perlu Diketahui Mahasiswa Baru Jurusan Ilmu Hukum
Hukumonline

Ilmu hukum menjadi salah satu jurusan populer di bidang sosial humaniora pada seleksi masuk perguruan tinggi dalam beberapa waktu terakhir. Jurusan ilmu hukum mencakup dan membicarakan segala sesuatu yang berhubungan dengan hukum.

Ilmu hukum objeknya adalah hukum, sehingga cakupan dari jurusan ilmu hukum sangat luas dan batasan-batasannya tidak bisa ditentukan. Ilmu hukum mempelajari semua seluk beluk mengenai hukum, mulai dari asal mula, wujud, asas, sistem, sumber, perkembangan, fungsi, dan kedudukan hukum di dalam masyarakat.

Ilmu hukum yang memiliki objek hukum akan menelaah hukum dari gejala atau fenomena kehidupan manusia di manapun dari masa ke masa. Untuk itu calon mahasiswa baru ilmu hukum, memerlukan pendalaman ilmu hukum dari lahir, tumbuh, dan berkembangnya dari masa ke masa.

Baca Juga:

Fakultas hukum memberikan berbagai hal menarik yang akan menambah wawasan serta kemampuan yang akan berguna bagi lulusan ilmu hukum sesaat setelah lulus dari jurusan ilmu hukum.

Sebagai calon mahasiswa baru jurusan ilmu hukum, maka ada beberapa pelajaran yang akan dipelajari sebagai materi kuliah selama menempuh pendidikan di jurusan ilmu hukum. Materi-materi tersebut di antaranya:

1. Hukum perdata

Hukum perdata berurusan dengan hubungan antar pihak tanpa melibatkan kepentingan masyarakat yang lebih luas. Salah satu contoh dari hukum perdata adalah perjanjian kontrak kerja karyawan dengan perusahaan.

Tags:

Berita Terkait