Koalisi Bersihkan Indonesia Ingatkan Kedaulatan Bukan di Tangan Oligarki, Tapi...
Terbaru

Koalisi Bersihkan Indonesia Ingatkan Kedaulatan Bukan di Tangan Oligarki, Tapi...

Kedaulatan di tangan rakyat. Saat ini Indonesia tengah mengalami krisis energi, iklim, krisis keadilan, hingga krisis demokrasi.

Aida Mardatillah
Bacaan 2 Menit

Selaku penanggap dalam diskusi ini, Rizal ramli mengatakan saat ini terjadi demokrasi kriminal yang bekerja untuk oligarki dan elit. “Kita harus ubah menjadi demokrasi bersih yang amanah dan pro rakyat,” kata Rizal Ramli.  

Ia menjelaskan ketika zaman Orde Baru pendapatan negara besar hanya dari minyak bumi dan gas. “Lalu kenapa Pak Harto bisa membangun? Karena pendapatan itu masuk ke APBN masuk ke pemerintahan untuk negara membangun. Kalau sekarang itu dibuat seolah-olah milik swasta, yang terjadi hari ini nikel, batu bara, aliran uangnya masuk ke negara kecil,” ujarnya.  

“Seharusnya kontraktornya lah yang swasta dengan bagi hasil 60 persen negara dan 40 persen swasta. Maka, anggaran negara cukup besar untuk membiayai rakyat dan mengelola lingkungan hidup menjadi lebih baik.”  

“Banyak kawan-kawan lain yang berbicara iklim, pengelolaan lingkungan yang tidak adil akan mengakibatkan ketidakadilan yang lebih besar. Kita harus tunjukan bahwa ketidakadilan dan korupsi membuat rusak lingkungan dan berdampak pada rakyat biasa,” ujarnya.

Tags:

Berita Terkait