Panas Dingin Debat Capres Jilid II
Foto Essay

Panas Dingin Debat Capres Jilid II

Kedua capres saling melontarkan kritik, kadang-kadang “kompak”.

Resa Esnir
Bacaan 2 Menit

Hukumonline.com

Dalam debat, kedua capres dipersilakan untuk saling mengkritik dan bertanya terkait tema yang diangkat. Pada sesi tanggapan, Prabowo menuding Jokowi grusa-grusu karena banyak proyek tidak efisien. Dia menyinggung LRT hingga Bandara Kertajati. "Ini yang jadi masalah," kata Prabowo.

Hukumonline.com

Jokowi menyanggah kritikan Prabowo tersebut. Menurut Jokowi, proyek-proyek tersebut dilakukan sudah melalui kajian yang komprehensif. "Kalau Pak Prabowo sampaikan tanpa feasibility, salah besar," tegas Jokowi.

Hukumonline.com

Jokowi mendapat pernyataan di bidang infrastruktur tentang konektivitas. Dia bicara soal program infrastruktur selama 4 tahun, mulai dari pembangunan jalan hingga pelabuhan dan airport. Menurutnya, dengan program itu maka berbagai daerah jadi tersambung.

Hukumonline.com

"Saya akan konsisten membangun infrastruktur sehingga betul konektivitas tersambung," ucap Jokowi.

Hukumonline.com

Prabowo menilai, isu infrastruktur, energi, pangan, lingkungan hidup, dan sumber daya alam adalah inti masalah di negara ini. Dia memaparkan visinya untuk swasembada di Indonesia. Prabowo juga sempat mengapresiasi program infrastruktur Jokowi selama ini.

Hukumonline.com

"Saya hargai apa yang dilakukan Pak Jokowi di bidang infrastruktur, beliau kerja keras. Namun saya tawarkan strategi lebih cepat untuk membawa kemakmuran bagi rakyat Indonesia," ucapnya.

Hukumonline.com

Saat menyampaikan visi misinya, Jokowi mengatakan, sejauh ini pemerintah sudah menggelontorkan Rp180 triliun untuk dana desa. Hal tersebut dipercaya dapat berkontribusi membangun infrastruktur di desa untuk roda ekonomi.

Hukumonline.com

Untuk bidang lingkungan hidup, Jokowi mengatakan sudah berhasil mengendalikan kebakaran hutan dan lahan. Ia berjanji akan mengurangi jumlah sampah plastik di laut dan sungai. "Kita ingin kurangi sampah plastik di sungai dan laut," pungkasnya.

Halaman Selanjutnya:
Tags: