Terdampak Corona, Dewan Pers Dorong Pemerintah Beri Insentif ke Industri Media
Berita

Terdampak Corona, Dewan Pers Dorong Pemerintah Beri Insentif ke Industri Media

Dewan Pers menilai pada prinsipnya keuangan negara bersumber dari pajak publik, dari publik untuk publik. Oleh karenanya, media tidak akan kehilangan independensi jika menerima insentif dari Negara.

M. Agus Yozami
Bacaan 2 Menit


Menurut Johnny, berkat kerja jurnalis memberikan fakta-fakta terkini soal Covid-19, masyarakat mendapatkan informasi, baik mengenai hal-hal yang sudah diketahui maupun belum diketahui secara pasti. Pemberitaan seputar Covid-19 juga membantu masyarakat mendapatkan informasi terkini soal perkembangan penelitian terkini tentang virus corona, cara pencegahan dan penanganan, serta kebijakan berkaitan dengan pandemi di berbagai negara, termasuk di Indonesia.

"Semua itu mencerahkan, mengembangkan pengetahuan, berdasarkan fakta dan bukti, menyampaikan kebenaran, semua itu diperoleh jurnalis di garda depan, berisiko juga terpapar Covid-19,” katanya.

Untuk itu, Menkominfo meminta media jurnalistik untuk memanfaatkan ruang digital dengan baik, apalagi saat ini konsumsi berita masyarakat beralih ke media digital seperti televisi atau portal berita dalam jaringan selama beraktivitas di rumah. “Covid-19 harus jadi titik simpul peran jurnalisme, harus bisa memberikan kontribusi positifnya untuk memangkas, memutus mata rantai Covid-19,” kata Johnny. (ANT)

 

Tags:

Berita Terkait