IKA FH Trisakti Beri Dukungan Moril Haris-Fatia
Terbaru

IKA FH Trisakti Beri Dukungan Moril Haris-Fatia

Dukungan moril diberikan karena Haris Azhar adalah alumni FH Trisakti. Selain itu haris memperjuangkan kepentingan rakyat, yang didukung kajian dan riset.

Ady Thea DA
Bacaan 3 Menit
Ketua Umum IKA FH Universitas Trisakti, Sahala Siahaan di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Senin (19/9/2023). Foto: ADY
Ketua Umum IKA FH Universitas Trisakti, Sahala Siahaan di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, Senin (19/9/2023). Foto: ADY

Proses persidangan kasus dugaan pencemaran nama baik terhadap Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan terus bergulir di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Timur. Perkara ini buntut laporan Luhut ke polisi terhadap diskusi yang diunggah di kanal video daring Haris Azhar bertema “Ada Lord Luhut Dibalik Relasi Ekonomi-Ops Militer Inten Jaya!! Jenderal BIN Juga Ada!!”. Persidangan  masuk agenda pemeriksaan saksi fakta dari tim penasihat hukum Haris-Fatia.

Seperti biasanya, sidang tersebut ramai pengunjung. Dari puluhan pengunjung yang hadir diantaranya pengurus Ikatan Alumini (IKA) Fakultas Hukum (FH) Universitas Trisakti. Ketua Umum IKA FH Universitas Trisakti, Sahala Siahaan mengatakan kehadiran IKA FH Trisakti dalam persidangan itu sebagai bentuk dukungan moril terhadap alumni FH Trisakti, Haris Azhar. Sebagaimana diketahui dalam perkara ini Haris Azhar dan Fatia Maulidiyanti berstatus sebagai terdakwa.

“Kami dari IKA FH Trisakti hadir untuk memberikan dukungan moril bagi alumni kita Sdr. Haris Azhar terlepas dari perkara yang sedang dia alami saat ini,” kata Sahala di sela sidang perkara Haris-Fatia di PN Jakarta Timur, Senin (18/9/2023).

Perkara ini menurut Sahala merupakan tantangan bagi Haris yang berjuang untuk kepentingan masyarakat di daerah Papua. Menurutnya, Haris sadar betul bakal ada resiko dalam suatu perjuangan untuk membela kepentingan masyarakat yang dibelanya. IKA FH Trisakti yakin Haris kuat dalam menghadapi tantangan tersebut. Sebab Haris dikenal sebagai sosok yang teguh dalam prinsip dan berjuang untuk membela kepentingan masyarakat.

Baca juga:

Sedikitnya ada 2 alasan kenapa IKA FH Trisakti mendukung Haris Azhar. Pertama, mantan koordinator KontraS itu adalah jebolan FH Trisakti. Kedua, apa yang dikerjakan Haris sudah umum diketahui publik, termasuk alumni Trisakti yakni membela kepentingan rakyat. Sahala menyadari kerja-kerja yang selama ini dilakukan Haris tidak mudah dan penuh tantangan. Tapi apapun yang dihadapi selama ini Haris memperjuangkan dalam koridor yang tepat yakni menyatakan pendapat berdasarkan fakta, kajian, dan riset.

“IKA FH Trisakti tidak akan membiarkan alumninya sendirian menghadapi masalah. Kita akan bantu apapun perjuangannya, tapi haknya sebagai alumni kita bela,” tegas Sahala.

Halaman Selanjutnya:
Tags:

Berita Terkait