Ini Aspek yang Perlu Diperhatikan Perusahaan dalam Memilih Law Firm
Top 100 Indonesian Law Firms 2023

Ini Aspek yang Perlu Diperhatikan Perusahaan dalam Memilih Law Firm

Seperti pengalaman dan jam terbang law firm, hingga pemahaman tentang peraturan dan hukum terkait perseroan dan Undang-Undang Perseroan Terbatas (UU PT) menjadi kriteria penting dalam pemilihan law firm.

Mochamad Januar Rizki
Bacaan 3 Menit

Dalam menggunakan lawfirm, Boy menjelaskan terdapat aspek-aspek yang diperhatikan korporasi. Pertama, kemampuan kantor hukum tersebut memenuhi kebutuhan klien. Misalnya, terdapat kantor hukum yang berpengalaman di bidang korporasi, tambang dan energi serta pasar modal.

Dengan kompetensi dan pengalaman sektor tersebut akan menjadi alasan penunjukan kantor hukum oleh perusahaan. Kedua, kecakapan kerja dan responsifitas lawyer pada kantor hukum. Boy menekankan law firm yang dipilih harus memiliki kemampuan komunikasi yang efektif dan dapat bekerja sama dengan tim perusahaan.

"Tentunya kami lihat apakah law firm ini lajunya agak lambat atau responsif cepat misalnya dihubungi untuk dokumen pada malam ini maka mereka akan provide,” ujarnya melalui sambungan telepon kepada Hukumonline.

Ketiga, lawyer yang bertanggung jawab atau partner in charge pada transaksi yang ditugaskan pada law firm tersebut. Semakin lawyer tersebut berpangalaman dan kompeten, maka klien semakin percaya terhadap kantor hukum tersebut. Keempat, persoalan biaya yang ditawarkan oleh kantor hukum. Sebab, penting untuk memiliki pemahaman yang jelas tentang biaya terkait dengan layanan hukum yang dibutuhkan.

Sehubungan dengan mini site Practice Leaders, Boy menyambut baik kehadiran daftar-daftar tersebut. Dia menyarankan dalam Practice Leaders juga memberikan deskripsi antara lain profil dan prestasi lawfirm, riwayat pengalaman transaksi, profil partner dan lawyer serta narahubung yang jelas.

"Pertama itu scoop of services. Kemudian kredibilitas pengalaman, the man behind law firm, proyek-proyek yang mereka kerjakan, award untuk menentukan value mereka (law firm) dan paling penting kontak hubung yang bisa cepat dihubungi,” pungkasnya.

Tags: