Kolaborasi, Jadi Kunci Unpar Bertransformasi Menjadi Lebih Baik
Terbaru

Kolaborasi, Jadi Kunci Unpar Bertransformasi Menjadi Lebih Baik

Peningkatan kualitas pembelajaran di Unpar bisa terwujud lewat kerja sama dan kolaborasi dengan berbagai pihak. Kolaborasi merupakan kunci mencapai kemajuan.

Ady Thea DA
Bacaan 3 Menit
Rektor Universitas Parahyangan Manganar Situmorang dalam kegiatan Partnership, Strenghthening Collaboration, Sabtu (10/12/2022). Foto: RES
Rektor Universitas Parahyangan Manganar Situmorang dalam kegiatan Partnership, Strenghthening Collaboration, Sabtu (10/12/2022). Foto: RES

Berbagai upaya dilakukan perguruan tinggi untuk meningkatkan kualitas belajar mengajar guna menghasilkan lulusan terbaik. Salah satu langkah yang dilakukan Universitas Katolik Universitas Parahyangan (Unpar) Bandung yakni melakukan kerja sama dan kolaborasi dengan berbagai pihak mulai dari organisasi masyarakat sipil, desa, perusahaan milik pemerintah pusat dan daerah, badan usaha swasta, lembaga riset, sekolah, perguruan tinggi, berbagai lembaga pemerintahan dan kementerian.

Untuk memperkuat langkah tersebut, Unpar menggelar kegiatan Partnership, Strenghthening Collaboration, yang digelar di gedung Pusat Pembelajaran Arntz-Geise Unpar, Bandung, Sabtu (10/12/2022). Dalam pidatonya, Rektor Unpar Manganar Situmorang, mengatakan kegiatan itu penting bagi kampus yang berdiri sejak tahun 1955 itu. Pada Januari tahun 2023 Unpar genap berusia 68 tahun dan terus bertransformasi untuk menjadi yang lebih baik.

Baca Juga:

Kampus yang awalnya hanya memiliki Fakultas Ekonomi itu sekarang memiliki 32 program studi. Dari jumlah itu antara lain 16 program sarjana terakreditasi tak sekedar A, tapi Unggul. Kemudian 10 program magister mendapat akreditasi Baik Sekali, begitu juga dengan 4 program doktoral. Jika diakumulasi akreditasi program studi di Unpar secara umum tergolong unggul. Dalam waktu dekat Unpar akan membuka program studi baru yakni kedokteran dan kependidikan.

Menurut Manganar, semua capaian Unpar merupakan buah dari kerja sama dan dukungan serta kolaborasi yang dilakukan dengan berbagai pihak. “Peningkatan kualitas pembelajaran di Unpar bisa terwujud lewat kerja sama dan kolaborasi dengan berbagai pihak. Kolaborasi merupakan kunci mencapai kemajuan,” katanya.

Kepala Kantor Internasional dan Kerja Sama Unpar, Sylvia Yazid, mengatakan kegiatan tersebut merupakan bentuk apresiasi Unpar terhadap berbagai lembaga yang selama ini telah bekerja sama dan berkolaborasi. Periode 2020-2022 MoU yang dijalin Unpar dengan lembaga lainnya terus meningkat. MoU paling banyak Fakultas Fisip dan selanjutnya Fakultas Hukum (FH).

“Bentuk kerja sama yang selama ini berjalan seperti seminar, pengembangan kurikulum, pengabdian masyarakat, dan penelitian bersama,” ujarnya.

Tags:

Berita Terkait