Tim PERADI FC Bersiap untuk Piala Dunia Advokat 2022
Terbaru

Tim PERADI FC Bersiap untuk Piala Dunia Advokat 2022

Turnamen akan digelar di Marrakesh, Maroko pada 7-15 Mei 2022.

M. Agus Yozami
Bacaan 4 Menit
PERADI FC bersiap mengikuti ajang sepakbola tingkat internasional, yang di kenal dengan istilah Mundiavocat yang akan digelar di Marrakesh, Maroko, pada 7-15 Mei 2022.
PERADI FC bersiap mengikuti ajang sepakbola tingkat internasional, yang di kenal dengan istilah Mundiavocat yang akan digelar di Marrakesh, Maroko, pada 7-15 Mei 2022.

Perhimpunan Advokat Indonesia Football Cup (PERADI FC) tengah bersiap mengikuti ajang sepakbola tingkat internasional, yang di kenal dengan istilah Mundiavocat (World Cup Football for Lawyer. Mundiavokat 2022 rencananya akan digelar di Marrakesh, Maroko pada 7-15 Mei 2022. Pagelaran ini adalah untuk yang ketiga kalinya diikuti oleh PERADi FC.  

Dalam keterangannya, Manajer Tim Sepakbola PERADI FC James Purba mengatakan Mundiavocat kali ini rombongan terdiri dari 24 pemain dan 2 official, di mana dirinya juga bertindak sebagai manager team dibantu oleh Pelatih PERADI FC, Mario Silitonga, yang sudah sejak tahun 2014 ikut mendampingi PERADI FC.

Di samping pemain dan official, rombongan PERADI juga membawa beberapa lawyer sebagai supporter termasuk Romi Habie sebagai pemilik salah satu club sepakbola lawyer di Yogyakarta, yang diberi nama JLFC (Jogyakarta Lawyer Football Club).

Turut berpartisipasi mewakili Indonesia, Tim Sepakbola PERADI FC secara intensif melakukan persiapan. Setelah melalui serangkaian proses seleksi dalam bentuk latihan internal atau latih tanding dengan tim lawan, Tim Sepakbola PERADI FC akhirnya menetapkan 24 pemain terpilih yang akan berangkat ke Maroko.  

Baca Juga:

“Bahwa tim PERADI FC yang akan diberangkatkan pada turnamen tersebut merupakan gabungan advokat–advokat yang berasal dari beberapa daerah seperti Peradi Surabaya, Peradi Yogyakarta, Peradi Semarang dan Peradi Jakarta, pemain–pemain tersebut dipilih berdasarkan hasil seleksi dan sesuai dengan kebutuhan tim,” kata James.

Selain itu, pada tahun 2019 James Purba bersama Maddenleo Siagian dan Romi Habie diundang Panitia Mundiavocat untuk melakukan survei ke Marrakesh terkait fasilitas lapangan sepakbola dan hotel-hotel yang akan di gunakan seluruh peserta pada acara Mundiavocat tersebut.

Untuk diketahui, Mundivocat pertama kali diselenggarakan tahun 1983 di kota Marrakesh, Maroko. Tahun ini telah memasuki pertandingan ke-2 dengan tingkat partisipasi meliputi para advokat dari lima benua besar di dunia. Puluhan tim sepakbola komunitas advokat dari kota-kota besar seluruh dunia tercatat telah berpartisipasi dalam ajang dua tahunan ini.

Keikutsertaan Tim PERADI FC diharapkan makin memperkenalkan eksistensi organisasi PERADI kepada negara-negara peserta, termasuk dengan lambang Garuda dan bendera merah putih di kostum Tim Peradi FC. Sebuah cara lain diplomasi internasional Peradi lewat turnamen olahraga.

Menurut James, partisipasi PERADI FC dalam Mundiavocat layak dicatat dalam sejarah advokat Indonesia, di mana untuk kali pertama tim sepakbola advokat Indonesia ambil bagian dalam ajang bergengsi bertaraf internasional.

Adapun pertandingan sepakbola di acara Mundiavocat di bagi dalam beberapa kategori, yaitu Kategori Classic (bebas umur peserta asalkan sudah statusnya advokat), kategori Master (usian 35 tahun ke atas), kategori Legend (usia 45 tahun keatas, karegori Super Legend (usia 55 tahun ke atas) serta pertandingan khusus 5 lawan 5 untuk kategori advokat pria dan advokat wanita.

James mengatakan animo kalangan advokat untuk kegiatan olah raga semakin hari semakin meningkat. Hal ini dibuktikan dengan diadakannya bebarapa kegiatan turnamen futsal di luar Jakarta seperti di Bali yang dilaksanakan oleh DPC PERADI Bali pada akhir tahun 2017 yang diikuti oleh kalangan advokat dari Jakarta, Bali, Surabaya, Yogyakarta dan juga diikuti mitra PERADI seperti kepolisian, Pengadilan, unsur Media dan Lembaga Pemasyarakatan.

Pada awal tahun 2018 DPC PERADI Palembang juga mengadakan turnamen futsal yang diikuti kalangan advokat dan mitra kerja advokat. DPC PERADI Jakarta Pusat juga pada bulan Oktober 2017 di Jakarta mengadakan turnamen sepakbola mini yang dibuka oleh Ketua Umum PERADI dan diikuti oleh para advokat dari berbagai kota seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Makassar, Yogyakarta.

Kemudian Asosiasi Kurator dan Pengurus Indonesia (AKPI) yang mayoritas anggotanya adalah para advokat, juga sudah mengadakan turnamen futsal AKPI CUP di Jakarta pada bulan Agustus 2017 dan Turnamen Mini Soccer pada tahun 2019 dan diikuti oleh 30 tim dari berbagai kota di seluruh Indoensia.

Adapun turnamen-turnamen yang telah diikuti oleh PERADI FC, baik Piala Dunia Advokat maupun Piala Asia Advokat adalah sebagai berikut:

Pada 6-8 Maret 2015, PERADI FC juga telah mengikuti Turnamen Asia Lawyers – Asian Football Cup for Lawyers edisi kedua di Pattaya, yang pada saat itu diikuti oleh 12 (dua) belas tim dari berbagai negara Asia.

PERADI FC juga membawa nama Indonesia dan advokat Indonesia pada turnamen 18th MUNDIADVOCAT di La Manga, Spanyol pada 12-22 Mei 2016. Ajang ini merupakan piala dunia antar advokat dari seluruh dunia dan pada turnamen ini. Menurut catatan dari panitia Mundiavocat tahun 2016, even ini di hadiri oleh 2,370 orang, diikuti 104 team sepakbola dari 37 negara dan melaksanakan 350 pertandingan selama 9 hari untuk beberapa kategori umur. Setiap Organisasi ataupun Cabang dari Organisasi Advokat di negara masing-masing boleh mengirimkan lebih dari satu team.

Pada tanggal 23-26 Maret 2017, PERADI FC juga telah mengikuti Turnamen Asia Lawyers – Asian Football Cup for Lawyers edisi ke tiga di Hanoi, Vietnam, yang pada saat itu diikuti oleh 21 (dua puluh satu) tim dari berbagai negara Asia seperti Jepang, China, Korea, Iran, Nepal, Mongolia dan Sabah. Setiap Organisasi ataupun Cabang dari Organisasi Advokat di negara masing-masing boleh mengirimkan lebih dari satu team.

Pada 9 – 11 November 2017, PERADI FC mengikuti Friendly Football Game for Lawyers yang dilaksanakan oleh The Malaysian Bar, di Kuala Lumpur - Malaysia.

Selanjutnya, PERADI FC yang membawa nama advokat Indonesia juga berpartisipasi pada Mundiadvocat di La Manga, Spanyol pada tanggal 12-22 Mei 2015 untuk Kategori Master (Master Category). Ajang ini merupakan piala dunia antar advokat dari seluruh dunia yang diikuti ribuan advokat.

Eksistensi dan konsistensi PERADI sebagai perwakilan advokat Indoensia di kancah internasional perlu di pelihara dan ditingkatkan, dan terkait dengan hal tersebut maka PERADI FC telah mengikuti turnamen Asian Football Cup for Lawyers ke 4, pada tanggal 18 – 21 April 2019, yang akan dilaksanakan di Bangkok, Thailand. Adapun kategori yang akan diikuti oleh PERADI FC adalah 2 (dua) yaitu Kategori Master (Master Category, advokat usia 35 tahun ke atas) dan Kategori Klasik (Classic Category, advokat dengan tanpa batasan umur). Untuk Kategori MASTER, PERADI FC berhasil menjadi juara 3 Asia.

Tags:

Berita Terkait