50 Perempuan Berbagi Kisah Inspiratif Menghadapi Era AI melalui Hukumonline's NeXGen Lawyers 2023
Hukumonline's NeXGen Lawyers 2023

50 Perempuan Berbagi Kisah Inspiratif Menghadapi Era AI melalui Hukumonline's NeXGen Lawyers 2023

Inilah 50 kartini dari berbagai firma hukum yang menceritakan bagaimana teknologi kecerdasan buatan dapat mengubah cara pandang mereka sebagai lawyer dan bagaimana mereka dapat terus menginspirasi lawyer lainnya dalam menghadapi era digitalisasi yang begitu pesat perkembangannya.

Tim Hukumonline
Bacaan 11 Menit

Hukumonline.com

Tania melihat kehadiran AI sebagai dorongan agar pengacara dapat memantapkan skill yang telah dimiliki, terutama soft skills dalam menangani perkara. Hal ini dapat memberikan nilai tambah dan sentuhan humanis pada permasalahan yang ditangani di tengah era automasi ini.

16. Menghadirkan Preseden di Tengah Pemanfaatan Teknologi dalam Dunia Hukum

Hukumonline.com

Menurut Leanna, perkembangan teknologi yang pesat harus selalu diimbangi dengan perlindungan yang memadai. Untuk dapat menjamin perlindungan yang memadai tersebut, praktisi hukum memegang peran yang sangat vital dari segi perumusan regulasi hingga implementasi regulasi tersebut.

17. Perpaduan Keahlian Hukum dan Pemahaman Teknologi, Esensial bagi Lawyer

Hukumonline.com

Cynthia menyadari bahwa di era disrupsi saat ini, para profesional harus mampu beradaptasi dengan cepat dan mengikuti perkembangan teknologi yang semakin pesat. Untuk itu, ia terus melakukan berbagai upaya untuk memperdalam pengetahuannya mengenai fintech, misalnya memperdalam literasi, mengikuti kursus, dan menghadiri konferensi atau seminar terkait fintech. Cynthia percaya bahwa dengan terus belajar dan mengikuti perkembangan, ia dapat memberikan nilai tambah bagi klien.

18. Bertahan dan Berkembang Sebagai Lawyer di Era Serba Digital

Hukumonline.com

Aka menyadari bahwa disrupsi dari tech-based legal services terhadap profesi lawyer telah ada walau belum begitu berperan signifikan. Namun, bukan berarti kondisi tersebut akan tetap menjadi disrupsi minor yang bisa diabaikan oleh para lawyer.

19. Perempuan dan Perkembangan Teknologi: Sebuah Tantangan, Bukan Hambatan

Hukumonline.com

Walaupun tidak dipungkiri, hukum akan terus berjalan di belakang suatu peristiwa masyarakat sesuai dengan adagium hukum het recht hink achter de feiten aan, namun Tia percaya dan optimistis bahwa di masa depan, Indonesia akan mampu memiliki produk hukum yang mengatur perkembangan teknologi terutama teknologi AI ini.

20. Memahami dan Merangkul Realitas: Tantangan dan Peluang dalam Era Society 5.0

Hukumonline.com

Bagi Rully, kita perlu untuk tetap relevan dan kompeten terhadap setiap perubahan, agar, manusia tetap dapat bertahan dan siap bersaing dalam era yang serba dinamis dan kompleks ini.

21. Reynalda Basya Ilyas: Pengacara Perempuan yang Terus Beradaptasi dengan Teknologi

Hukumonline.com

Kesuksesan Reynalda Basya Ilyas sebagai pengacara yang tangguh dalam menghadapi tantangan teknologi menunjukkan membuktikan bahwa dengan dedikasi, kerja keras, dan kemauan untuk terus belajar, pengacara dapat berkembang dan menghadapi masa depan dengan optimistis.

Halaman Selanjutnya:
Tags: